Brazil Tekuk Pantai Gading 3-1
Panas Menjelang Akhir, Diwarnai Kartu Merah Kaka
Senin, 21 Juni 2010 – 03:40 WIB

MERAH - Kaka (depan) ketika dikartumerahkan oleh wasit Stephane Lannoy, setelah mendapatkan kartu kuning keduanya hanya dalam selang tiga menit dari yang pertama, di menit ke-88, dalam laga lawan Pantai Gading di Soccer City. Foto: Getty Images/FIFA.com.
Dampaknya kemudian, tim wakil Afrika tersebut mulai bermain cenderung keras dan menjurus kasar di berbagai kesempatan. Hingga wasit pun beberapa kali harus memperingatkan sejumlah pemainnya, antara lain misalnya Ismael Tiote dan Siaka Tiene. Terbukti, adalah Tiene yang tak lama kemudian, yakni di menit ke-31, mendapatkan kartu kuning perdana di pertandingan itu. Sementara dari segi permainan, kedua tim masih coba membuat beberapa peluang jelang turun minum, tapi nyatanya tak ada gol lain yang lahir.
Baca Juga:
Di waktu istirahat, baik Dunga maupun Sven Goran Eriksson, pelatih Pantai Gading, sama-sama belum melakukan pergantian pemain. Tapi itu segera berubah - khususnya bagi Eriksson - dalam hitungan beberapa menit kemudian. Tepatnya di menit ke-50, ketika Fabiano (Man of The Match laga ini, Red), kali ini lewat skill-nya mengontrol bola dan melewati beberapa pemain bertahan, kembali mencetak gol. Ketinggalan dua gol, Eriksson pun bereaksi dengan memasukkan Gervinho di menit ke-54, yang segera memberi dampak beberapa saat kemudian lewat terobosan-terobosannya.
Namun Brazil masih belum memberi ruang bernafas bagi Pantai Gading, karena pada menit ke-62, Kaka kembali menunjukkan perannya. Masuk dari sisi kiri lapangan, membawa bola sampai hampir ke ujung garis gawang, Kaka melepas umpan matang ke tengah kotak penalti yang disambut dengan baik oleh Elano. Pantai Gading pun jadi kian hancur dengan skor 3-0 ini. Sayangnya, Elano sendiri justru harus dibawa dengan tandu ke luar lapangan, hanya selang dua menit kemudian, akibat tulang kering kanannya yang terlanggar keras oleh pemain lawan.
Dani Alves pun lantas masuk menggantikannya. Sementara pada saat sama, Eriksson memasukkan Kader Keita menggantikan Salomon Kalou. Pertandingan berlanjut dengan beberapa peluang diraih Pantai Gading, lewat tekanan yang lebih banyak mengandalkan kecepatan serangan balik. Kiper Brazil Julio Cesar pun beberapa kali dipaksa melakukan penyelamatan di menit-menit ini.
JOHANNESBURG - Pertandingan grup G antara Brazil dan Pantai Gading di Soccer City, Johannesburg, Minggu (20/6) malam atau Senin (21/6) dinihari WIB,
BERITA TERKAIT
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025