BRI Cetak Laba Terbesar
Ungguli Emiten Perbankan Lainnya
Rabu, 01 April 2009 – 10:29 WIB
JAKARTA- Emiten perbankna. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk menduduki peringkat pertama dalam menghasilkan laba pada 2008 setelah merilis laba bersiih mencapai Rp 5,98 triliun. Jumlah tersebut naik 23 persen dibanding tahun 2007 sebesar Rp 4,838 triliun.
Direktur Operasional BRI Sarwono Sudarto mengemukakan keberhasilan perseroan disumbang oleh pendapatan bunga bersih pada 2008 yang mencapai Rp 19,647 triliun atau naik 17,7 persen dibanding tahun 2007 yang sebesar Rp 16,687 triliun.
Baca Juga:
"Meksi kondisi krisis ekonomi global yang secara langsung berdampak ke Perekonomian lndonesia, namun BRI tetap mencatatkan hasil kinerja usaha yang menggembirakan," ujarnya pada paparan publik 2009 di Jakarta, Selasa (31/3).
Laba bersih BUMN perbankan yang fokus mengurusi UMKM tersebut dari tahun ke tahun terus menunjukkan peningkatan yang signifikan. Laba bersih BRI sebelumnya tahun 2006 sebesar Rp 4,257 triliun, tahun 2005 sebesar Rp 3,808 triliun, tahun 2004 sebesar Rp 3,633 triliun dan tahun 2003 sebesar Rp 2,58 triliun.
JAKARTA- Emiten perbankna. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk menduduki peringkat pertama dalam menghasilkan laba pada 2008 setelah merilis laba bersiih
BERITA TERKAIT
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 16 November 2024 Turun Tipis, Berikut Daftarnya
- Gerakan Boikot Jangan Dimanfaatkan untuk Persaingan Bisnis
- Pemerintah Meluncurkan Satgas Jejaring Advokasi Inklusi Keuangan Digital Perempuan
- Lion Parcel dan Indah Logistik Bekerja Sama untuk Perkuat Infrastruktur Pengiriman
- Presiden Prabowo Saksikan Serah Terima Kepemimpinan Kaukus ASEAN – ABAC dari Indonesia ke Malaysia
- Netzme Luncurkan Sentra QRIS UMKM di Surakarta