BRI Kembali Gelar Pesta Rakyat Simpedes, Hadir di 20 Kota dan 362 Titik

BRI Kembali Gelar Pesta Rakyat Simpedes, Hadir di 20 Kota dan 362 Titik
Konferensi pers gelaran Pesta Rakyat Simpedes (PRS) 2023 yang akan berlangsung pada Juli hingga September 2023. Konpers digelar di Menara BRI, Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Kamis (13/7). Foto: Ryana Aryadita/JPNN.com

Dari 6 pilar program, Pawai akan menjadi ajang literasi digital penggunaan QRIS BRImo kepada para pedagang pasar, yang diikuti dengan pawai kebudayaan pada setiap acaranya. Pasar bazaar UMKM diikuti oleh ribuan UMKM unggulan.

Panen merupakan undian berhadiah bagi para pengunjung yang hadir dan akan ada pengundian doorprize bagi pengunjung yang beruntung, serta simbolis penyerahan hadiah program Panen Hadiah Simpedes.

Lalu, Pojok X’sis merupakan area bagi UMKM dan pengunjung untuk menambah pengetahuan bisnis melalui kelas UMKM.

Peduli sebagai program corporate social responsibility (CSR) berupa cek kesehatan gratis, donor darah, sembako gratis, dan penukaran botol atau sampah plastik yang dapat ditukarkan dengan voucher ratusan ribu rupiah.

“Terdapat pula, Panggung sebagai area hiburan dan talkshow menarik yang akan diisi narasumber yang berkompeten, serta stand up comedy hingga penampilan musisi-musisi ternama,” tutur Supari. (mcr4/jpnn)

PT Bank Rakyat Indonesia kembali menggelar Pesta Rakyat Simpedes (PRS) 2023 yang akan berlangsung pada Juli hingga September


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News