BRI Lebarkan Sayap ke Timor Leste

jpnn.com - JAKARTA – PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Tbk segera melebarkan sayap ke Timor Leste.
Menurut rencana, pembukaan cabang di negara pecahan Indonesia itu akan tuntas Desember ini.
Direktur Konsumer Banking BRI Sis Apik mengatakan, proses administrasi hingga regulasi telah dituntaskan.
Karena itu, tidak ada alasan lagi untuk memundurkan agenda pembukaan ke tahun depan.
"Rencana sudah pasti tahun ini, mudah-mudahan diresmikan dan tinggal melengkapi syarat-syarat tertentu. Bangunan sudah siap, operasi sudah siap," ujar Sis Apik, kemarin (14/12).
Sis menyebut, karena membuka cabang di negara lain, secara otomatis BRI harus tunduk pada peraturan setempat.
Menurutnya, bank berkode BBRI itu mengantongi izin dari OJK untuk membuka cabang di luar negeri.
Seperti diketahui, BRI telah menganggarkan dana hingga Rp 50 miliar untuk membuka sebanyak empat kantor cabang.
JAKARTA – PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Tbk segera melebarkan sayap ke Timor Leste. Menurut rencana, pembukaan cabang di negara pecahan Indonesia
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang