BRI & Microsoft Eksplorasi Kecerdasan Buatan untuk Akselerasi Inklusi Keuangan
jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. atau BRI dengan Microsoft berkolaborasi dalam bidang Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligence) dan Machine Learning.
Direktur Digital dan Teknologi Informasi BRI Arga M. Nugraha mengatakan upaya itu dilakukan sebagai bentuk dukungan penuh terhadap inklusi keuangan di Indonesia.
Hal itu diungkapkan Arga dalam acara Microsoft Build: AI Day Jakarta (30/4/24).
Arga memberikan pemaparan atas roadmap dan terobosan terbaru yang berkaitan dengan inovasi layanan perbankan khususnya pada bidang teknologi informasi untuk menjangkau lebih banyak masyarakat yang belum tersentuh layanan perbankan.
Sebelumnya, BRI dan Microsoft juga telah sepakat berkomitmen mengatasi ketimpangan akses layanan keuangan yang masih membatasi pertumbuhan ekonomi di Indonesia.
Banyak nasabah yang meskipun sudah familiar dengan digital, masih membutuhkan interaksi dengan manusia agar merasa lebih aman dan percaya pada layanan perbankan.
"Oleh karena itu, di BRI kami mengembangkan teknologi yang dihumanisasi, sehingga mampu memberikan rasa aman, nyaman, dan yang terpenting membangun trust,” ujarnya.
Menurut Arga, teknologi canggih digunakan untuk meningkatkan aksesibilitas dengan mempertahankan interaksi personal melalui agen perbankan dan layanan nasabah.
BRI dengan Microsoft berkolaborasi dalam bidang Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligence) dan Machine Learning.
- MAXY Academy Ajak Talenta Muda Indonesia Bertransformasi
- Lewat Livin Planet, Bank Mandiri Libatkan Nasabah dalam Pelestarian Lingkungan
- Buka Cabang di Bekasi, Erha Ultimate Hadirkan Klinik Kecantikan dengan Teknologi AI
- Lewat Cara ini SIG Dukung Inisiatif Kementerian BUMN Mewujudkan Asta Cita
- Konsistensi Menghadirkan Inovasi, Bank Raya Raih BUMN Award 2024
- PNM & MES Gelar Pelatihan Sertifikasi Halal untuk Nasabah