BRI Optimistis Penjualan ORI025 Laris Manis
jpnn.com, JAKARTA - PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk sebagai salah satu mitra distribusi penjualan Optimistis penjualan ORI025 bisa melebihi dari ORI sebelumnya.
Seperti diketahui, Obligasi Negara Ritel (ORI) seri 025 resmi mulai ditawarkan pada Senin 29 Januari 2024.
Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani mengatakan ORI025 dapat menjadi alternatif yang menguntungkan dan aman untuk nasabah.
“ORI Seri ORI025 dapat menjadi pilihan aman baik untuk investor lama dan investor pemula, di mana SBN dapat berperan sebagai investasi yang tidak memerlukan dana yang besar, karena bisa dari Rp 1 Juta dan tidak ada perbedaan kupon baik Rp 1 juta atau Rp100 Juta” ujarnya.
Dengan jenis kupon tetap atau fixed rate, ORI025 ditawarkan dalam dua seri yaitu 0RI025T3 dengan tenor 3 tahun dan ORI025T6 dengan tenor 6 tahun.
ORI025T3 ditawarkan dengan kupon 6,25 persen per tahun sementara ORI025T6 akan ditawarkan dengan kupon 6,40 persen.
Menurutnya, untuk daya tarik ORI025, kondisi ekonomi yang bersifat fluktuatif dari tahun ke tahun, investasi ini dapat menjadi alternatif investasi jangka panjang yang baik untuk investor, yang dapat disesuaikan dengan financial goals masing-masing.
Kemudian, ORI025 bersifat likuid karena dapat diperdagangkan di Pasar Sekunder sehingga dana dapat dicairkan saat dananya dibutuhkan oleh nasabah.
PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk sebagai salah satu mitra distribusi penjualan Optimistis penjualan ORI025 bisa melebihi dari ORI sebelumnya.
- Sebegini Nilai Terbaru Investasi di IKN, Bikin Kaget
- SBM & BRI Berkolaborasi Dukung UMKM Fesyen Tingkatkan Skala Bisnis
- Tak Hanya untuk UMKM, BRIncubator Punya Misi Besar untuk Ekonomi Lokal
- Gen Z dan Milenial Punya Gaya Cicilan Berbeda, Ini Tips dari Insight Investments
- Polda Riau Limpahkan 2 Tersangka Korupsi KUR Bank Pelat Merah ke Kejati Riau
- Indodana Finance & Cermati Invest Kolaborasi Dorong Kesadaran Finansial UMKM