BRI Syariah Bakal Salurkan Dana FLPP
Rabu, 29 Februari 2012 – 19:55 WIB
JAKARTA - Setelah empat bank pelat merah, kini Bank Rakyat Indonesia Syariah yang dibidik Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) untuk menyalurkan dana Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP). Diharapkan dengan keikutsertaan BRI Syariah semakin memudahkan masyarakat mengakses kredit perumahan bersubsidi. "Penyaluran FLPP tahun ini akan bertambah dari angka 160 ribu unit menjadi 200 ribu unit. Penambahan target tersebut lantaran porsi dana FLPP Kemenpera dapat diturunkan dari 65 persen menjadi 50 persen. Selisih proporsi dana tersebut digunakan untuk menambah jumlah rumah yang disubsidi," terangnya.
“Nantinya bank penyalur dana FLPP menjadi lima bank. Yaitu BRI Syariah, BNI, BRI, Mandiri, dan BTN," kata Menpera Djan Faridz kepada pers di Jakarta, Rabu (29/2).
Meski sudah lima bank besar yang menyalurkan FLPP, namun menurut petinggi NU ini, pihaknya akan terus menjalin kerja sama dengan perbankan. Diyakininya, makin banyak bank penyalur yang ikut serta dalam program ini, kemudahan masyarakat mendapatkan kredit perumahan khususnya di daerah-daerah kian besar.
Baca Juga:
JAKARTA - Setelah empat bank pelat merah, kini Bank Rakyat Indonesia Syariah yang dibidik Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) untuk menyalurkan
BERITA TERKAIT
- Bea Cukai Berikan Fasilitas KITE ke Perusahaan Pengolah Plastik Ini
- Pertamina Patra Niaga Regional JBB Tutup Gelaran SME Market 2024 Keempat di Bandung
- ICIIS 2024 Sukses, Shan Hai Map Optimistis Iklim Investasi Indonesia Makin Baik
- HUT ke-20 Bank Sumut Syariah, Pj Gubernur Minta Inovasi Dilanjutkan
- Peluncuran Online Eksklusif Heart Bag Kolaborasi Voneworld & Heart Evangelista, Hanya di Shopee
- DISPUSIP DKI Jakarta Beri Penghargaan kepada Penerbit & Mitra Kolaborasi