BRI Terus Dorong Kemajuan UMKM, Ini Strateginya..
Sunarso juga mengapresiasi pencapaian BRI yang masuk daftar peringkat tertinggi perusahaan publik terbesar dengan tajuk "Global 2000: The World's Largest Public Companies" yang dirilis majalah ekonomi terkemuka dunia, Forbes.
Posisi ini merupakan capaian untuk keenam kalinya berturut-turut bagi BRI.
Menurut dia, penghargaan tersebut merupakan bukti komitmen nyata BRI, yang selama ini terus berjuang untuk menyelamatkan UMKM, dalam mengambil peran penting di tengah perekonomian Indonesia.
BRI hingga akhir Desember 2020 secara konsolidasi telah menyalurkan kredit senilai Rp 938,37 triliun dengan 82,13 persen di antaranya tersalurkan kepada pelaku UMKM di Indonesia.
"Seluruh penghargaan ini adalah pengakuan atas seluruh kerja keras Insan BRILian di seluruh Indonesia yang terus berupaya menyelamatkan dan membangkitkan UMKM untuk mendorong ekonomi nasional," kata dia.
Sunarso menegaskan BRI akan mempertahankan kinerja yang sudah tercapai.
"BRI akan terus men-create dan men-deliver value, baik social dan economic values dengan tetap mempertahankan kinerja positif," tegas Sunarso.
Sebagai informasi, saat ini BRI sudah mendapatkan banyak apresiasi di level nasional, regional, dan internasional, dengan total dalam lima tahun terakhir tercatat setidaknya memperoleh 279 penghargaan dari berbagai kategori.
BRI terus mendorong kemajuan UMKM sebagai salah satu cara mendukung roda perekonomian Indonesia.
- Buka Peluang Pasar UMKM ke Luar Negeri, Bea Cukai Tingkatkan Sinergi Antarinstansi
- Perluas Akses Pembiayaan UMKM, BNI Gandeng Batumbu
- OJK: Hadirnya PP 47/2024 Berdampak Positif Bagi Keberlangsungan UMKM ke Depan
- Peruri dan BPR Percepat Layanan Keuangan Digital bagi UMKM
- Sebanyak 90 Ribu Pengunjung Hadiri SIAL Interfood 2024
- Ini Cara Bea Cukai Dorong UMKM Naik Kelas di Pasuruan, Tanjungpinang, dan Jambi