BRI Wujudkan Dukungan Pada Dunia Pendidikan lewat Platform Junio Smart

jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk dan Yayasan Hang Tuah berkolaborasi memberikan dukungan penuh terhadap proses digitalisasi di bidang pendidikan.
Komitmen ini ditunjukkan dengan memberikan dukungan terhadap platform manajemen sekolah bernama Junio Smart.
Junio Smart merupakan aplikasi solusi pembelajaran secara daring yang dapat digunakan oleh siswa, orang tua siswa, dan guru secara real time.
Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani mengatakan penerapan Junio Smart pun terus diperluas, kali ini bersama Yayasan Hang Tuah.
BRI bersama Yayasan Hang Tuah telah menyepakati nota kesepahaman untuk mendukung digitalisasi sekolah melalui Platform Junio Smart pada 18 Januari 2022.
Melalui dukungan ini, kata dia, berharap pandemi tidak lagi menjadi hambatan untuk proses kegiatan belajar mengajar.
“Teknologi telah memberikan kemudahan dalam segala hal, termasuk di bidang Pendidikan. Melalui dukungan terhadap Junio Smart, kami berharap siswa, orang tua siswa, dan guru bisa bersama-sama bahu-membahu terlibat aktif dalam proses pembelajaran,” ungkap Handayani.
Junio Smart telah menyediakan solusi lengkap kegiatan belajar mengajar, meliputi manajemen data pekerja guru, pekerja non guru, siswa, orang tua siswa dalam satu platform.
BRI dan Yayasan Hang Tuah berkolaborasi memberikan dukungan penuh terhadap proses digitalisasi di bidang pendidikan.
- PKSS Perkenalkan Contact Center 1500399 untuk Tingkatkan Kualitas Layanan Bisnis
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- JATMA Aswaja Tegaskan Komitmen Bangun Ekonomi Umat dan Cinta Tanah Air
- Proyeksi IMF, Indonesia Peringkat 7 PDB Terbesar Dunia pada 2025
- Catatan Utang Indonesia Terbaru, Sebegini Nilainya
- Secangkir Kopi Sambut Pengunjung di Pavindo, World Expo 2025