Brian Rahmattio Hadirkan Album Perdana Forever In Your Eyes
jpnn.com, PADANG - Musikus Brian Rahmattio merilis album perdana yang berjudul Forever In Your Eyes.
Album tersebut berisi 8 lagu yang ditulis oleh penyanyi asal Padang itu.
Adapun tajuk album Forever In Your Eyes diambil dari judul single ke-5 yang ada dalam album debut tersebut.
Brian Rahmattio menyuguhkan musik alternatif dengan lirik berbahasa Inggris dalam album Forever In Your Eyes.
Beberapa materi lain yang menghiasi album pertamanya itu yakni lagu Bad Days, It's Okay Nevermind, Self Healing, I'm Not Okay, Forever In Your Eyes, Welcome Home, Let Me Stay, dan West Sumatra.
Dalam penulisan lirik, Brian Rahmattio banyak dibantu oleh rekannya, Cindy Permata Sari.
Adapun lagu-lagu dalam Forever In Your Eyes berkisah tentang patah hati serta masalah hidup yang dihadapi.
"Lagunya bercerita tentang broken heart, broken home, about life, tentang penyembuhan diri," kata Brian Rahmattio kepada JPNN.com, Selasa (27/12).
Musikus Brian Rahmattio merilis album perdana yang berjudul Forever In Your Eyes.
- Malam Tahun Baru 2025, Bank DKI Hadirkan Panggung Jakarta Bergoyang
- Pak Tarno Banjir Donasi, Istri Pertama Akui Tak Terima Uang Sama Sekali
- Bermain di Squid Game 2, T.O.P Eks BigBang Banjir Kritikan
- Terima Donasi Puluhan Juta dari Gus Miftah, Istri Pertama Pak Tarno Menangis Histeris
- Tak Tega Helena Lim Divonis 5 Tahun Penjara, Sang Ibunda: Pulang, Sayang!
- Gal Gadot Ungkap Krisis Kesehatan Selama Kehamilan Anak Keempat