Bridgestone Bagikan Tip Merawat Ban Mobil Sebelum Berangkat Liburan Akhir Tahun

Sebagai produsen ban yang berkomitmen pada keselamatan berkendara, Bridgestone tidak hanya menghadirkan produk berkualitas tetapi juga konsisten memberikan edukasi terkait keselamatan berkendara.
Salah satu inisiatifnya adalah melalui forum "Goes to Campus" yang sejalan dengan visi dan misi Forum Keselamatan Transportasi Indonesia (FOKTI), sebuah wadah komunikasi untuk meningkatkan kesadaran dan perilaku berkendara yang aman.
Penghargaan IBETIA 2024
Konsistensi Bridgestone dalam mendukung keselamatan berkendara mendapatkan apresiasi dari FOKTI melalui penghargaan Indonesia Brand Experience in Transportation Industry Award (IBETIA) 2024. Penghargaan ini diberikan untuk kategori Ban Mobil dengan predikat ‘Excellent’.
IBETIA 2024 adalah bentuk penghargaan kepada pelaku industri yang berkontribusi terhadap peningkatan keselamatan transportasi jalan. Survei penghargaan ini melibatkan 1.500 responden dari enam kota besar di Indonesia — Medan, Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, dan Makassar — yang mencakup pengguna kendaraan bermotor dari kalangan karyawan.
Marketing Director Bridgestone Indonesia, Masaki Abe, juga menyampaikan rasa bangga dan terima kasih atas penghargaan tersebut.
“Penghargaan ini menjadi bukti kepercayaan masyarakat terhadap merek Bridgestone. Ini juga menjadi motivasi bagi kami untuk terus menghadirkan yang terbaik sesuai brand promise terbaru kami, ‘Generation to Next Generation’, yaitu memberikan produk, jaringan, dan layanan terbaik untuk konsumen,” ujar Masaki Abe. (jpnn)
Menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), Bridgestone Indonesia mengimbau kepada pengguna agar melakukan pengecekan terhadap kendaraannya.
Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Dedi Sofian, JPNN.com
- Rest Area Penuh saat Arus Mudik Lebaran, Begini Cara Mengatasinya
- Pembakar Mobil di Cianjur Terekam CCTV, Ini Kata Polisi
- Cara Atur Barang Bawaan di Mobil saat Mudik Lebaran, Jangan Berlebihan
- 5 Tip yang Harus Disiapkan Sebelum Mudik Lebaran Pakai Mobil Pribadi
- Tips Hemat untuk Kamu yang Hobi Belanja Online, Pakai ShopeeVIP Saja!
- Simak Tips Pasang Boks Motor untuk Mudik Lebaran