Brigadir G Tertangkap Basah Berbuat Terlarang di RTP Polrestabes Medan, Bikin Malu Korps Bhayangkara
jpnn.com, MEDAN - Seorang oknum polisi berinisial Brigadir G tetangkap basah melakukan perbuatan terlarang di Rumah Tahanan Polisi (RTP) di Polrestabes Medan, Selasa (9/6) siang.
Dia tak berkutik saat ketahuan menyelundupkan narkoba jenis sabu-sabu ke RTP Polrestabes Medan.
Informasi dihimpun ANTARA di lokasi, oknum polisi tersebut awalnya hendak mengantar makanan ke dalam RTP Polrestabes Medan.
Personel Sabhara Polrestabes Medan yang melakukan penjagaan di RTP melakukan pemeriksaan makanan yang hendak dibawa masuk.
Pada saat dilakukan pemeriksaan di dalam makanan yang berisi sup dan roti kering, personel menemukan benda yang mencurigakan yakni bungkusan plastik diduga narkoba.
Begitu menemukan benda mencurigakan tersebut, personel penjagaan berkoordinasi dengan Propam Polrestabes Medan dan kemudian membawa G ke Sat Narkoba Polrestabes Medan untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari pihak berwenang terkait diamankannya oknum polisi yang diduga mencoba menyelundupkan narkoba ke RTP Polrestabes Medan itu.
BACA JUGA: Pembunuh ABG di Jembatan Kurung Pemulutan Ternyata Tetangga Korban, Begini Kronologinya
Sementara pantauan ANTARA di lokasi, suasana di RTP Polrestabes Medan terlihat sepi setelah sebelumnya sempat heboh akibat peristiwa tersebut.(antara/jpnn)
Seorang oknum polisi berinisial Brigadir G tetangkap basah melakukan perbuatan terlarang di Rumah Tahanan Polisi (RTP) di Polrestabes Medan, Selasa (9/6) siang.
Redaktur & Reporter : Budi
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri
- BNN Menggagalkan Penyelundupan 19,82 Kg Sabu-Sabu di Sulteng, Buru Bandar Besar
- Penghuni Kos-kosan di Dago Bandung Produksi Narkoba, Polisi Sita 1,5 Kg Tembakau Sintetis
- Simpan Sabu-Sabu di Jok Motor, Warga Lampung Ditangkap Polisi
- Polisi Gagalkan Penyelundupan 21 Kg Sabu-Sabu & 29 Ribu Butir Ekstasi di Bengkalis
- Polisi Gerebek Kawasan Pilip 3 Muara Enim, 4 Pelaku Tindak Pidana Narkotika Ditangkap