Brigadir J Menyandang Gelar Sarjana Hukum, Upacara Wisuda pada 23 Agustus, Diwakili Orang Tua

jpnn.com - Universitas Terbuka (UT) akan menggelar upacara wisuda untuk lulusannya periode II tahun akademik 2021/2022.I pada Selasa, 23 Agustus 2022.
Kepala Pusat Pengembangan Hubungan Internasional dan Kemitraan Maya Maria mengatakan selain wisuda, ada lima agenda lainnya yang digelar.
"Ada pendatanganan MoU antara UT dan Pemda Bali, Kaltim, Tangerang Selatan, dan Tebing Tinggi," kata Maya, Sabtu (20/8).
Terakhir penyerahan ijazah kepada orang tua dari almarhum Brigpol Nofriansyah Yoshua Hutabarat alias Brigadir J.
Untuk persiapan, sejauh ini protokol penjemputan sudah menyiapkan semua prosesinya. Rencananya orang tua Brigadir J akan didampingi kepala UPBJJ-UT Jambi.
Sosok Brigadir J bukan mahasiswa biasa. Ini dibuktikan dengan prestasinya di bidang akademik.
Rektor Universitas Terbuka (UT) Prof Ojat Darojat menyampaikan Brigadir J adalah salah satu mahasiswa yang cerdas.
Almarhum mendapatkan predikat kelulusan sangat memuaskan dengan IPK 3,28.
Brigadir J akan mendapatkan gelar sarjana hukum. UT menyerahkan ijazah almarhum kepada orang tua Brigadir J pada upacara wisuda 23 Agustus.
- 1.000 Hari Pertama Fase Penting Bagi Anak, Orang Tua Jangan Salah Langkah
- Universitas Terbuka Luluskan 29 PMI di Korea Selatan
- Berkat Konten Digital, Selebgram Ini Mampu Belikan Rumah untuk Orang Tuanya
- Universitas Terbuka Raih Opini WTP atas Laporan Keuangan 2024
- Tip Mempersiapkan Libur Lebaran Berkesan Bareng Keluarga
- Wakil Ketua MPR Eddy Soeparno Raih Cum Laude dan Menjadi Wisudawan Terbaik FISIP UI