Brigjen Rusdi Beber Alasan Pelibatan Personel Bersenjata di Pos Penyekatan Mudik
jpnn.com, JAKARTA - Mabes Polri mengatakan pelibatan personel bensenjata lengkap di pos penyekatan Operasi Ketupat 2021 dilakukan dalam rangka melindungi masyarakat dari kemungkinan terjadinya tindak pidana dan kejadian luar biasa lainnya.
Demikian disampaikan Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol Rusdi Hartono, di Mabes Polri, Jakarta, Senin (10/5).
"Ketika ditempatkan personel-personel yang membawa senjata api, di sana dalam rangka melindungi masyarakat agar tidak menjadi korban dari kegiatan atau pun pelaku-pelaku kriminalitas," kata Rusdi.
Dia mengatakan Operasi Ketupat 2021 digelar kepolisian dalam rangka memelihara keamanan. Dia mematsikan tidak semua anggota Polri dalam operasi tersebut dipersenjatai.
"Bagi polisi yang berhadapan dengan masyarakat tidak menggunakan senjata api," ujar Brigjen Rusdi Hartono.
Dia juga menyampaikan alasan khusus menempatkan anggota bersenjata dalam penjagaan Operasi Ketupat.
Menurut Rusdi, Polri mengidentifikasi kemungkinan-kemungkinan yang bisa terjadi dari aktivitas penyekatan mudik, seperti kecelakaan dan tindak kriminalitas.
Polisi bersenjata tampak di sejumlah pos penyekatan mudik Lebaran 2021, seperti di Tol Bitung, Kabupaten Tangerang, Banten.
Polisi bersenjata tampak di sejumlah pos penyekatan mudik Lebaran 2021, seperti di Tol Bitung, Kabupaten Tangerang, Banten.
- TNI AD Mengerahkan 58 Ribu Prajurit Bantu Polri Mengamankan Nataru
- Apa Motif 18 Polisi Peras Penonton DWP? Propam Sita Rp 2,5 Miliar
- Pastikan Keamanan Natal, Irjen Iqbal Kunjungi Sejumlah di Gereja di Pekanbaru
- KAI Prioritaskan Kenyamanan dan Keamanan Penumpang saat Nataru
- Darurat Penyelamatan Polri: Respons Terhadap Urgensi Pengembalian Reputasi Negara Akibat Kasus Pemerasan DWP 2024
- Dirjen Laut Ingatkan Pentingnya Koordinasi yang Solid untuk Kelancaran Nataru