Brimob Polda Riau Gencarkan Patroli Jaga Kamtibmas Demi Ciptakan Pilkada Damai
Sabtu, 12 Oktober 2024 – 10:53 WIB

Patroli dialogis yang dilaksanakan anggota Satuan Brimob Polda Riau. Foto: Dokumentasi Satbrimob Polda Riau.
jpnn.com, INDRAGIRI HULU - Batalyon C Pelopor Brimob Polda Riau semakin aktif melakukan berbagai upaya untuk menjaga situasi aman dan kondusif di tengah masyarakat menjelang Pilkada 2024.
Komandan Satuan Brimob Polda Riau Kombes Dwi Yanto Nugroho memerintahkan jajarannya untuk terus menggiatkan patroli dalogis serta menyampaikan pesan cooling system pilkada kepada masyarakat.
Hal itu sejalan dengan arahan Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal.
Seperti yang dilakukan Batalyon C Pelopor di bawah komando Ipda Jerry Lewis Marpaung yang melaksanakan patroli di Desa Seberida, Kecamatan Batang Gansal, Kabupaten Indragiri Hulu pada Jumat (11/10).
Batalyon C Pelopor Brimob Polda Riau makin aktif melakukan berbagai upaya untuk menjaga situasi aman dan kondusif di tengah masyarakat menjelang Pilkada 2024.
BERITA TERKAIT
- Irjen Herry Heryawan Jadi Kapolda Riau, Berikut Profil Lengkapnya
- Daftar Lengkap Mutasi Polri di Polda Riau, Kapolda Hingga Kapolres
- Harmoni Ramadan, Kebersamaan TNI-Polri di Halaman Mapolda Riau
- Oknum Brimob Tembak Warga di Sulut, Legislator Gerindra: Tindak Tegas Pelaku
- Bea Cukai Perkuat Sinergi Pengawasan & Keamanan Berbagai Sektor
- Pesan Wagub Cik Ujang ke Masyarakat: Dukung Program Sumsel Maju Terus untuk Semua