Bripda EN, di Mana Kau? Kamu Diburu Polisi, Sebaiknya Menyerahkan Diri

jpnn.com, JAYAPURA - Aparat Kepolisian hingga kini masih mencari keberadaan Bripda EN, pelaku tabrak lari yang menewaskan pria bernama Alwi pada Rabu (4/5) lalu.
Korban tabrak lari itu merupakan pekerja harian lepas di Dinas Kebersihan Kota Jayapura, Papua.
Hal tersebut diungkapkan Kepala Satuan Lalulintas Polresta Jayapura Kota Kompol Ida Pillomina Waymramra ketika dikonfirmasi Sabtu (7/5) pagi.
Dia memastikan saat ini pihaknya masih menelisik keberadaan Bripda EN, anggota Polri yang berdinas di Polda Papua.
"Masih dalam pencarian," singkat Kompol Ida.
Sementara itu Kabid Propam Polda Papua Kombes Pol Sanchez Napitupulu mengatakan Bripda EN merupakan anggota Polda Papua yang bertugas di Direktorat Reserse Kriminal Khusus.
"Iya, (Bripda EN, red) Ba Ditkrimsus," jawabnya.
Kombes Sanchez pun menuturkan saat ini pihaknya pun masih mencari keberadaan Bripda EN.
Bripda EN saat ini masih diburu polisi, sebaiknya menyerahkan diri secepatnya. Sebagai anggota Polri mestinya berani mempertanggungjawabkan perbuatannya.
- Kecelakaan Maut di Cengkareng, 3 Orang Tewas
- Heboh Penikaman di Karaoke See You Rohil, 2 Orang Tewas, Satunya Polisi
- Prajurit TNI Temukan Ladang Ganja di Pegunungan Papua
- Tokoh Agama Minta Masyarakat Papua Tak Terprovokasi Isu Pelanggaran HAM
- Kejaksaan Sita Rp 1,5 M Duit Panas PON Papua, Nixon Bidik Pejabat Negara
- 4 Tentara AS Hilang di Lithuania Ditemukan Meninggal Dunia