Bripka HY Mengalami Retak Tulang Akibat Ditabrak Pelaku Pengeroyokan
jpnn.com, JAKARTA - Seorang anggota Polri Bripka HY ditabrak pelaku pengeroyokan di kawasal Al Azhar, Jalan Sisingamangaraja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Budhi Herdi Susianto mengatakan Bripka HY mengalami retak tulang akibat ditabrak pelaku pengeroyokan tersebut.
Menurut dia, anggota Tim Perintis Presisi Polres Metro Jaksel tersebut harus dipasangi pen.
"Atas kejadian tersebut, korban anggota Polri mengalami luka, bahkan hasil visum menyebutkan bahwa korban ini mengalami retak tulang dan saran dari dokter dipasang pen," kata Kombes Budhi di Jakarta, Jumat (10/6).
Sebelumnya, Bripka HY mencoba melerai pengeroyokan yang hampir seluruh pelakunya merupakan perempuan.
Kemudian, salah satu pelaku berinisial MAZ mencoba kabur membawa mobil.
Namun, Bripka HY tertabrak mobil tersebut.
Akibatnya, polisi itu mengalami retak tulang sehingga langsung dibawa ke Rumah Sakit Fatmawati.
Kombes Budhi Herdi Susianto mengatakan Bripka HY mengalami retak tulang akibat ditabrak pelaku pengeroyokan. Saat ini, Bripka HY dirawat di RS Fatmawati.
- Kasus Guru Honorer Supriyani: Dokter Forensik Ungkap Kondisi Luka di Paha Siswa, Ternyata
- Spesialis Pencurian Toko Baju Lintas Provinsi Diamankan, Kerugian Rp2 Miliar
- Efek Kasus Guru Honorer Supriyani: Camat-Jaksa Hilang Jabatan, Polisi Diperiksa Propam
- Propam Periksa Guru Supriyani soal Permintaan Rp 50 Juta dari Polisi
- Polisi Membongkar Jaringan Situs Judi Online yang Melibatkan Oknum Komdigi, Hardjuno Wiwoho Merespons
- Muncikari dan 3 PSK yang Berjualan via Online Diamankan, Sebegini Sekali Transaksi