Briptu Berry Jatuh Tak Berdaya Saat Membubarkan Aksi Balap Liar, Tulangnya Patah

Briptu Berry Jatuh Tak Berdaya Saat Membubarkan Aksi Balap Liar, Tulangnya Patah
Briptu Berry Berghauser Siregar saat akan dibawa ke rumah sakit akibat mengalami patah tulang ketika membubarkan aksi balap liar di kawasan MM2100, Kabupaten Bekasi, Minggu (24/4). Foto: Dokumentasi Polres Metro Bekasi

jpnn.com, BEKASI - Anggota Polres Metro Bekasi bernama Briptu Berry Berghauser Siregar mengalami patah tulang saat membubarkan aksi balap liar di kawasan MM2100, Cikarang Barat, Minggu (24/4) kemarin.

Kejadian berawal saat Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Bekasi menuju kawasan MM2100 seusai menerima laporan adanya aksi balap liar.

Saat tiba di lokasi, para pelaku balap liar berhamburan melarikan diri. Seorang pemuda yang menggunakan sepeda motor tiba-tiba menabrak Briptu Berry.

Pemudia itu berinisial RAP. Dia berada di kawasan MM2100 untuk menonton balap liar.

Akibat kejadian itu, Briptu Berry mengalami patah tulang belikat kiri dan tengah menjalani perawatan di rumah sakit.

Adapun RAP telah diamankan di Mapolres Metro Bekasi.

Informasi itu pun dibenarkan Kapolres Metro Bekasi Kombes Gidion Arif Setyawan.

"Ya benar, salah satu anggota kami mengalami kecelakaan kecil saat bertugas," kata Gidion saat dikonfirmasi, Senin (25/4).

Detik-detik Briptu Berry mengalami patah tulang saat membubarkan aksi balap liar di kawasan MM2100, Cikarang Barat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News