Briptu Nouval Dibacok Geng Motor, Kapolres: Kami Kejar, Kami Tidak Segan Bertindak Tegas

Briptu Nouval Dibacok Geng Motor, Kapolres: Kami Kejar, Kami Tidak Segan Bertindak Tegas
Suasana di pos polisi di dekat TKP pembacokan polisi di Cianjur. Foto: pojoksatu.id

Saat ini, korban sendiri tengah mendapatkan perawatan medis di RSUD Cianjur dan dalam kondisi cukup stabil.

“Ada kena jahitan sekitar 10 sentimeter yah. Ini lagi dirawat dulu untuk penanganan medis,” terangnya.

Sementara, pihaknya sudah mengamankan sembilan terduga pelaku. Diduga, salah satu di antaranya adalah pelaku pembacokan.

“Tetapi kami masih penyelidikan dulu. Belum lah, nanti kalau sudah pasti kami kabari lagi,” ungkapnya.

Sampai saat ini, polisi juga masih melakukan pengejaran kepada gerombolan geng motor lainnya.

“Kami kejar, kan bikin rusuh,” ujarnya.

Ditanya apakah akan ada tindakan tegas kepada geng motor yang meresahkan itu, Rifai tak memberikan jawaban pasti.

Hanya saja, jika memang sudah meresahkan masyarakat dan membahayakan anggota, pihaknya tidak akan segan-segan bertindak tegas.

Kapolres Cianjur, AKBP Mochammad Rifai akhirnya angkat bicara terkait kasus pembacokan seorang anggota polisi saat pengamanan peringatan HUT ke-75 RI, Minggu (16/8) sekitar pukul 19.00 WIB.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News