Briptu Suci Darma Polisikan Suami, Kasusnya Bikin Bergeleng, Ada Bukti DNA
jpnn.com, OGAN KOMERING ILIR - Polisi wanita (Polwan) bernama Briptu Suci Darma, 25, resmi melaporkan suaminya DK, 31, oknum ASN di Kabupaten OKI ke Polda Sumsel.
Sang suami dilaporkan terkait kasus dugaan penipuan dan perzinahan. Laporan korban tercatat dalam LP bernomor STTPL/2889/IV/2022/SPKT Polda Sumsel tertanggal 25 April 2022.
“Iya, benar anggota Polda Sumsel,” kata Kasubbid Penmas Humas Polda Sumsel, AKBP Erlangga saat dikonfirmasi Senin (9/5/2022) siang.
Namun, Erlangga mengaku belum menerima laporan secara langsung terkait laporan tersebut.
“Namun, laporannya belum saya terima,” ujarnya.
Briptu Suci Darma diketahui bertugas di SDM Polda Sumsel. Suci melaporkan suaminya pada akhir April lalu ke SPKT Polda Sumsel dalam kasus penipuan dan perzinahan.
Suci mengunggah peristiwa yang dialaminya melalui akun @sucidrma di Instagram.
"Bismillah laporan polisi sudah saya buat, saya mohon doa dan kawalan semua. Untuk saya mencari keadilan dan menegakkan kebenaran," demikian unggahan Suci di instastorynya pada Senin (9/5/2022).
Polisi wanita (Polwan) bernama Briptu Suci Darma, 25, resmi melaporkan suaminya DK, 31, oknum ASN di Kabupaten OKI ke Polda Sumsel.
- Eddy-Riezky Komitmen Hapus Pungli dan Hadirkan 'Satu Desa 5 Sarjana' di Sumsel
- Modus Baru Penipuan Mencatut Bea Cukai, Simak Agar Tidak Menjadi Korban Berikutnya
- 36 Orang di Sumsel Meninggal Akibat DBD, Waspada!
- Soal Dugaan Penipuan Bisnis Berlian, Reza Artamevia Beri Penjelasan Begini
- Ajak IM Bisnis Berlian & Janjikan Untung Rp 21,3 Miliar, Reza Artamevia Dilaporkan ke Polisi
- Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas