British Petroleum - AKR Corporindo Bangun 350 SPBU

Ekonom Indef Abra P.G. Talattov menyatakan, masuknya pemain baru di bisnis SPBU merupakan hal positif lantaran jumlahnya di Indonesia masih sedikit. Yakni, 6.000–7.000 SPBU.
’’Dengan rasio jumlah penduduk kita, satu SPBU melayani 35 ribu orang,’’ ujar Talattov.
Hal itu menjadi potensi bagi perusahaan swasta untuk masuk ke bisnis tersebut.
’’Apalagi, 98 persen jumlah SPBU itu masih dipegang Pertamina. Swasta membangun SPBU juga menjadi sinyal positif bahwa iklim investasi kita masih menarik,’’ kata Talattov.
Di sisi lain, masyarakat juga mendapatkan efek positif karena ada alternatif tambahan layanan SPBU.
’’Itu juga akan mendorong pelayanan di SPBU oleh tiap-tiap pemain. Jadi, harus terus didorong agar seluruh pemain atau badan usaha penyalur BBM juga semakin kompetitif,’’ kata Talattov. (vir/c11/c22/oki)
British Petroleum (BP) dan PT AKR Corporindo Tbk berniat melakukan ekspansi dengan membangun 20 stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) pada tahun ini.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- SPBU di Denpasar Diduga Oplos BBM Pertalite
- Belasan Kendaran Mogok Karena Pertalite Tercampur Air di SPBU Trucuk Klaten
- Detik-Detik Motor Terbakar di SPBU di Merangin, Lihat
- Pertamina Siapkan Ratusan SPBU Siaga 24 Jam, Motoris Sigap Layani Pemudik
- Mudik Nyaman Bersama Pertamina: Layanan 24 Jam, Motoris dan Fasilitas Lengkap
- Polresta Bandung Sidak SPBU Nagreg, Pastikan Takaran BBM Akurat saat Arus Mudik