Brunei Darussalam Mundur dari Piala AFF 2020, Negara Ini Ketiban Untung

jpnn.com, BANDAR SERI BEGAWAN - Brunei Darussalam memilih mundur dari Kualifikasi Piala AFF 2020 yang sejatinya berlangsung di Singapura pada 1 Desember mendatang.
Dengan mundurnya Brunei, Timor Leste bak ketiban durian runtuh karena bisa lolos ke Piala AFF tanpa melalui proses kualifkasi.
Timor Leste dipastikan langsung masuk ke Grup A bergabung dengan Thailand, Myanmar, Filipina, dan Singapura.
Mundurnya Brunei dari ajang olahraga terbesar bagi negara Asia Tenggara ini disinyalir karena masih merebaknya pandemi Covid-19.
Presiden Asosiasi Sepak Bola Brunei (FABD) Matusi Matasan mengaku kecewa karena Brunei Darussalam tidak bisa ambil bagian dalam Piala AFF 2020 nanti.
Komplikasi dari pandemi Covid-19 menghambat persiapan Brunei untuk mengikuti ajang dua tahunan ini.
"Pandemi Covid-19 memiliki efek luas pada persiapan tim Brunei. Terlalu rumit bagi kami untuk menyelesaikan itu semua. Kami berharap AFF sukses untuk turnamen nanti dan berharap kami dapat mengikuti kompetisi ini di edisi berikutnya," tutur Matasan dikutip dari AseanFootball.
Presiden AFF Khiev Sameth bisa memahami keputusan yang diambil oleh Brunei. Menurutnya, jika itu demi kepentingan suatu negara, maka harus didukung 100 persen.
Timnas Brunei Darussalam memilih mundur dari gelaran Piala AFF 2020. Ada satu negara yang mendapat keuntungan dengan keputusan tersebut.
- Jebolan MilkLife Soccer Challenge Bakal Ikuti Turnamen Usia Muda Terbesar di Asia
- Perluas Jaringan Global, dibimbing.id Gandeng Perusahaan Brunei
- Fuerza Arena Mini Football Resmi Dibuka, Gunawan Dukung Anak Muda Berprestasi
- Erick Thohir Mania Optimistis Timnas Indonesia Menang Lawan Australia dan Bahrain
- MSIG Bangga jadi Title Partner Pertama 'ASEAN MSIG Serenity Cup'
- Inilah Hasil Drawing Barati Cup International East Java 2025