Bruuuk...Madonna Jatuh di Panggung

jpnn.com - LONDON – Madonna, mengalami insiden kecil. Aktris 56 tahun itu mengagetkan semua orang karena tiba-tiba terjatuh saat membawakan Living for Love pada Brit Awards yang dihelat di London's O2 Arena, Rabu (25/2).
Saat itu dia tengah berdiri di tangga menuju ke atas panggung. Namun, karena sesuatu pada jubah Giorgio ArmaniPrive yang dikenakannya, tiba-tiba, gedebuk... Madonna tertarik dan terjatuh ke bawah.
Untunglah, layaknya seorang pro, bintang pop itu segera berdiri dan menyelesaikan lagu. Ironisnya, lirik lagu berikutnya adalah, ''I'm not giving up, I'm gonna carry on. Lifted me up, and watched me stumble.''
Terjemahan bebasnya, ''Saya tak bakal menyerah. Bangkitkan aku dan saksikan aku jatuh.'' Klop dengan peristiwa memalukan itu.
Kejadian tersebut disaksikan jutaan pasang mata yang saat itu menonton acara penghargaan musik tahunan Inggris tersebut. Insiden itu terjadi pada akhir perhelatan yang menobatkan X, milik Ed Sheeran, sebagai album terbaik tahun ini.
Setelah kejadian, Madonna merilis pernyataan yang menyatakan bahwa dirinya terjatuh karena ikatan jubah terlalu kencang.
''Armani mencekik saya! Jubah indah saya diikat terlalu kuat! Tapi, tidak ada yang bisa menghentikan saya dan cinta benar-benar mengangkat saya kembali! Terima kasih atas ucapan selamatnya! Saya baik-baik saja! #livingforlove,'' tulisnya di akun Instagram. (BBC News/rim/c17/dos)
LONDON – Madonna, mengalami insiden kecil. Aktris 56 tahun itu mengagetkan semua orang karena tiba-tiba terjatuh saat membawakan Living
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Opick Ogah Ribut soal Royalti Lagu, Ternyata Ini Alasannya
- Kisah Keluarga Hangat dan Emosional di Balik Film Hanya Namamu Dalam Doaku
- Dikabarkan Kritis di Rumah Sakit, Elly Sugigi Beri Klarifikasi
- Label Rekaman Khusus Metal, AMPS Records Resmi Diluncurkan
- Segera Tayang di Bioskop, Film Muslihat Rilis Official Poster dan Trailer
- Ibunda Berpulang, Eza Gionino Sampaikan Curahan Hati