BSI Maslahat, MTT, dan Telkomsel Salurkan Kacamata Gratis' untuk Guru Ngaji

Ketua Umum MTT Herdin Hasibuan menyampaikan bantuan kacamata yang dilakukan oleh BSI Maslahat bekerja sama dengan BSI dan MTT ini telah sesuai dengan kondisi masyarakat di daerah Mampang Prapatan.
Sementara itu, Camat Mampang Prapatan Ujang berharap bantuan ini dapat berkelanjutan dan memberikan keberkahan bagi masyarakat yang menerima.
“Saat ini masyarakat banyak yang terkena dampak kenaikan harga sembako yang cukup tinggi. Bantuan ini diharapkan menjadi pelengkap dari bantuan yang diberikan pemerintah provinsi DKI serta pusat,” kata Ujang.
Program kacamata dan santunan untuk masyarakat kurang mampu di Kecamatan Mampang Prapatan merupakan bentuk kepedulian BSI Maslahat, BSI, Telkomsel, dan MTT terhadap pentingnya kehidupan yang sehat dan sejahtera serta berkurangnya kesenjangan di kalangan masyarakat.
Program ini diharapkan bisa meningkatkan kualitas hidup masyarakat tidak mampu, sehingga berkurang pula kesenjangan dan meningkatnya produktivitas.
BSI Maslahat adalah lembaga zakat, infaq dan wakaf yang merupakan mitra strategis dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) yang terdepan dalam menguatkan ekosistem ekonomi syariah. (esy/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
BSI Maslahat, Majelis Telkomsel Taqwa (MTT)dan Telkomsel menyalurkan ratusan kacamata gratis untuk guru ngaji
Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Mesyia Muhammad
- Kemenag Perkuat Tata Kelola Zakat-Wakaf Lewat Tiga Pilar Strategis
- Halalbihalal Jadi Inspirasi Pemberdayaan Mustahik dan Penguatan Regulasi
- Trafik Broadband Meroket Selama Libur Lebaran 2025, Telkomsel Beber Penyebabnya
- Digiland 2025, Tak Hanya Hadirkan Event Lari, Bakal ada Sheila on 7 Hingga Padi Reborn & Pasar UMKM
- Muzaki Kini Bisa Bayar Zakat dengan Mudah Lewat Platform Digital BAZNAS
- Menjelang Idulfitri, BAZNAS Distribusikan 168.750 Ribu Paket Beras Zakat Fitrah