BSI Talenta Wirausaha 2024 Dorong UMKM Muda Indonesia Naik Kelas  

BSI Talenta Wirausaha 2024 Dorong UMKM Muda Indonesia Naik Kelas  
Kick Off Talenta Wirausaha BSI diresmikan oleh Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) Hery Gunardi (kiri), Wakil Menteri UMKM RI Helvi Moraza (dua dari kiri), Deputi Bidang Sumber Daya Manusia, Teknologi dan Informasi Kementerian BUMN RI Tedi Bharata (tiga dari kiri) dan Komisaris Utama BSI Muliaman D. Hadad (paling kanan). Foto dok. BSI

"Langkah ini dirancang agar UMKM yang lebih mapan dapat segera memperoleh akses pembiayaan," ungkap dia.

Dengan total hadiah Rp 750 juta, TWB juga menampilkan roadshow di delapan kota besar, termasuk Medan, Bandung, Jakarta, dan Surabaya, untuk menjaring lebih banyak pengusaha muda potensial.

Gelaran itu akan berlangsung hingga Februari 2025, melalui berbagai tahapan seperti onboarding, seleksi, bootcamp, hingga Grand Final.  

Selain TWB, BSI juga menjalankan inisiatif lain, seperti BSI UMKM Center yang telah membina lebih dari 4.000 UMKM di berbagai wilayah, dengan total pembiayaan mencapai Rp 71,67 miliar.

Fasilitas tersebut mencakup pelatihan, pendampingan, hingga business matching untuk memperluas jaringan bisnis UMKM.  

Wakil Menteri UMKM RI, Helvi Moraza, memuji program ini karena mendukung UMKM dari hulu ke hilir.

Sementara itu, Deputi Kementerian BUMN, Tedi Bharata, menilai TWB mampu menjawab tantangan leverage dalam finansial, teknologi, dan waktu, sekaligus menciptakan UMKM berkualitas dengan daya saing global.  

“Dengan Talenta Wirausaha BSI, kami optimistis wirausaha muda Indonesia akan menjadi motor penggerak pertumbuhan ekonomi daerah dan menciptakan lapangan kerja baru,” kata Hery.  

BSI Talenta Wirausaha 2024 mendorong UMKM muda Indonesia naik kelas dengan berbasis ekonomi syariah

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News