BSKDN Mendorong Sumsel Tingkatkan Kualitas Inovasi Demi Kesejahteraan Masyarakat

jpnn.com, PALEMBANG - Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri (BSKDN) Yusharto Huntoyungo mendorong pemerintah kabupaten/kota yang ada di Sumatera Selatan (Sumsel) untuk meningkatkan kualitas inovasi.
"Karena kami lihat Provinsi Sumsel memiliki potensi melahirkan inovasi-inovasi dalam penguatan sistem pemerintah dan kesejahteraan masyarakat yang berkelanjutan melalui program one day one inovation," ujar Yusharto saat ditemui di kantor Balitbangda Provinsi Sumsel, Kamis (16/11).
Kata Yusharto, program one day one inovation di dalamnya terdapat peningkatan kapasitas SDM, peningkatan kerja dan sistem kinerja, sistem kerja, hingga budaya kerja berbasis data.
"One day one inovation adalah salah satu upaya untuk menggenjot inovasi tiap daerah dalam sistem pemerintahan dan kesejahteraan masyarakat," kata Yusharto.
Adapun salah satu strategi yang bisa dilakukan oleh daerah menurut Yusharto, ialah pemanfaatan digitalisasi untuk pengembangan program daerah agar terlaksana praktis dan cepat di masyarakat.
"Di Sumsel sendiri saat ini sudah melebihi target sebanyak 372 inovasi yang dilaporkan, dengan rata-rata inovasi per seluruh daerah sebanyak 55 inovasi," ungkap Yusharto.
Lanjut dikatakan Yusharto bahwa yang mencolok dari inovasi di Sumsel yakni program pemprov dalam mengatur ketahanan pangan dengan pengendalian inflasi.
"Dan ini dilakukan secara berkelanjutan, inilah yang bisa menopang kesejahteraan bagi masyarakat," ucap Yusharto. (mcr35/jpnn)
Kepala BSKDN Yusharto Huntoyungo mendorong pemda di Sumsel meningkatkan kualitas inovasi untuk kesejahteraan masyarakat yang berkelanjutan.
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Cuci Hati
- Komplotan Begal di Palembang Ditangkap, Satu Pelaku Tewas
- Serat Nanas Prabumulih Akan Diekspor ke Spanyol
- Berbuat Dosa saat Ramadan, 8 Warga Musi Rawas Ditangkap
- Penyedia Solusi Air Bersih, EcoWater Systems Resmikan Showroom Pertama di Indonesia
- Pertamina Hulu Energi Pacu Produksi Migas, Inovasi Menjadi Kunci Wujudkan Asta Cita
- Jam Kerja Pegawai di Pemprov Sumsel Akan Dipersingkat Selama Ramadan