BTN Luncurkan Program KPR Rent To Own

BTN Luncurkan Program KPR Rent To Own
PT Bank Tabungan Negara meluncurkan program KPR BTN Rent To Own. Foto dok BTN

jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Tabungan Negara meluncurkan program KPR BTN Rent To Own.

Program ini berawal dari konsep pemilikan rumah yang menggunakan mekanisme sewa untuk membantu masyarakat memiliki rumah dalam jangka waktu tertentu dan memberikan pilihan untuk memiliki rumah dengan cara kredit di masa akhir sewa.

“Kami memahami sebagian besar generasi saat ini lebih memilih untuk mengontrak atau menyewa rumah karena alasan belum mempersiapkan uang muka atau DP atau belum mampu membeli rumah di lokasi yang dekat dengan lingkungan kerja yang biasanya berlokasi di perkotaan, sehingga mereka ragu memiliki rumah," ujar Direktur Consumer BTN, Hirwandi Gafar, Rabu (12/10).

Dengan KPR BTN Rent to Own, maka masyarakat bisa membayar uang sewa setiap bulan, sekaligus mengalokasikan tabungan untuk pembelian rumah.

Selain itu, Rent to Own juga dapat membantu mereka yang ingin memiliki rumah, namun termasuk masyarakat yang belum bankable karena dengan menggunakan skema Rent to Own mereka terlatih untuk membayar cicilan secara teratur dan akan menjadi penilaian dalam pemberian KPR setelah masa sewa selesai.

Hirwandi menjelaskan untuk mendorong penyaluran KPR Rent to Own, BTN menggandeng dua Rent To Own Provider (RTO Provider), yaitu CicilSewa dan TapHomes.

Keduanya merupakan RTO Provider yang sudah memiliki kerja sama dengan banyak developer, dan memiliki pilihan hunian yang banyak dan bervariasi untuk ditawarkan ke konsumen.

“Kedua mitra kami baik CicilSewa dan TapHomes menjadi mitra strategis BTN dalam menyalurkan KPR BTN Rent To Own, karena keduanya memiliki infrastruktur yang bagus, dengan fitur yang menarik dan memudahkan konsumen untuk memiliki rumah impiannya,” kata Hirwandi.

Dengan KPR BTN Rent to Own, maka masyarakat bisa membayar uang sewa setiap bulan, sekaligus mengalokasikan tabungan untuk pembelian rumah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News