BTN Prioritas Bantu Masyarakat Punya Rumah Impian

BTN Prioritas Bantu Masyarakat Punya Rumah Impian
BTN Prioritas. Foto dok BTN

jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) akan terus berupaya agar seluruh masyarakat Indonesia bisa merasakan manfaat nyata bisa memiliki rumah dengan cepat, mudah dan murah.

Untuk bisa menyalurkan pembiayaan perumahan tersebut, salah satu dukungan yang diperlukan yakni sumber pendanaan berkelanjutan dari masyatakat.

Direktur Utama BTN Haru Koesmahargyo mengungkapkan, aspek penghimpunan dana pihak ketiga merupakan hal yang penting bagi perbankan dalam mendukung aktivitas bisnis penyaluran kredit.

Salah satunya pada penyaluran pembiayaan perumahan.

Pengelolaan dana pada BTN Prioritas yang sustain juga akan memberikan dukungan yang optimal terhadap bisnis perseroan di bidang penyaluran pembiayaan perumahan kepada seluruh lapisan masyarakat Indonesia.

“Kami memberikan apresiasi atas dukungan dan kepercayaan dari Nasabah Prioritas BTN yang telah mempercayakan pengelolaan keuangannya di BTN. Keberhasilan BTN tentunya juga dipengaruhi oleh dukungan dari Bapak/Ibu sekalian,” ujar Haru dalam acara BTN Prioritas 'Market Outlook & Chinese New Year 2023' di Surabaya, Jumat (3/2).

Besarnya dukungan Nasabah Prioritas dalam pembiayaan perumahan perseroan, membuat BTN tahun ini menargetkan kenaikan dana kelolaan BTN Prioritas sebesar 11% menjadi sekitar Rp 51,5 triliun pada 2023.

Adapun peningkatan jumlah nasabah BTN Prioritas tahun ini diharapkan sebesar 15%.

Pengelolaan dana pada BTN Prioritas yang sustain juga akan memberikan dukungan yang optimal terhadap bisnis perseroan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News