BTN Terbitkan Obligasi Senilai Rp 5 Triliun

jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk bakal menerbitkan obligasi berkelanjutan III tahap I Tahun 2017 senilai Rp 5 triliun.
Obligasi itu akan diterbitkan dalam empat seri. Salah satunya Seri A bertenor tiga tahun dengan kupon berkisar 7,65 persen-8,3 persen.
Sedangkan Seri B bertenor lima tahun dengan kupon sekitar 7,95 persen-8,5 persen.
Kemudian, Seri C memiliki tenor tujuh tahun dengan bunga berkisar 8,2 persen-8,7 persen.
Ada pula Seri D bertenor sepuluh tahun dengan kupon sebesar 8,3 persen-8,9 persen.
Direktur BTN Adi Setianto mengatakan, industri perbankan, khususnya perseroan, dan bisnis properti di Indonesia masih menjadi sektor dengan potensi pertumbuhan yang prospektif.
Apalagi, saat ini BTN tengah mengemban tugas sebagai integrator program nasional milik pemerintahan Joko Widodo yakni Program Sejuta Rumah.
BTN pun terus berupaya menghimpun pendanaan untuk memanfaatkan peluang bisnis yang ada tersebut.
PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk bakal menerbitkan obligasi berkelanjutan III tahap I Tahun 2017 senilai Rp 5 triliun.
- Layanan Bale Korpora by BTN Bakal Segera Diluncurkan
- Bank Mandiri Catat Pembukaan Akun Saham di Livin’ Investasi Melonjak 10 Kali Lipat
- BTN Gelar Mudik Gratis untuk Ratusan Peserta, Cek Syaratnya di Sini!
- Perluas Ekspansi di Jabar, BTN Relokasi Kantor Wilayah di Bandung
- BTN Tingkatkan Pembentukan CKPN untuk Mengantisipasi Tekanan Global
- Ramai Kasus Developer Bodong, BTN Berikan Tip Agar Pembeli Tak Tertipu