Bu Ani Dirawat, Doa Pak OSO untuk Mantan First Lady

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPD Oesman Sapta Odang turut mendoakan Kristiani Herrawati alias Ani Yudhoyono yang kini menjalani perawatan di Singapura. OSO -panggilan kondangnya- bermunajat agar istri Presiden Keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu lekas sembuh dari kanker darah.
"Apalagi, beliau mantan first lady (ibu negara, red) ya. Jadi sudah sepantasnyalah kita berdoa supaya lekas sembuh," kata OSO di gedung DPR, Jakarta, Kamis (14/2).
Senator asal Kalimantan Barat (Kalbar) itu mengaku prihatin dengan Bu Ani yang menderita kanker darah. "Penyakit itu bukan penyakit yang sederhana, leukemia. Ya prihatinlah kami," ungkapnya.
OSO juga mendoakan SBY dan keluarga sabar dalam menghadapi konsidi itu. "Berdoa, semoga cepat sembuh," jelasnya. (boy/jpnn)
Oesman Sapta Odang bermunajat agar Kristiani Herrawati alias Ani Yudhoyono yang kini menjalani perawatan di Singapura segera diberi kesembuhan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- OSO Minta Kepala Daerah yang Diusung Hanura Penuhi Janji Kampanye ke Rakyat
- Berfoto Bersama Prabowo, Jokowi, dan SBY, Puan: Silaturahmi Presiden dengan Ketua Lembaga
- Herman Deru-Cik Ujang Kompak Ikuti Parade Senja yang Dihadiri Prabowo, Jokowi dan SBY
- AHY Berkisah soal Megawati dan Prabowo Tak Suka Demokrat Dibegal
- Momen Prabowo Goda AHY dan Gibran, Mbak Puan Melirik
- Aklamasi, AHY Jadi Ketum Demokrat Lagi, SBY Ketua Majelis Tinggi