Bu Ani Dirundung Buzzer, Hinca Pastikan Demokrat Tetap Bersama Prabowo
jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Hinca Panjaitan menyesalkan sikap buzzer-buzzer media sosial yang merundung Ibu Ani Yudhoyono. Mereka menuding istri Ketum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono itu berpura-pura sakit di Singapura.
Hinca menegaskan bahwa perbuatan tersebut sudah sangat keterlaluan. Menurut Hinca, orang yang rasional tentu tahu mana yang boleh dan tidak.
"Silakan bully Demokrat, silakan bully saya, silakan bully yang lain-lain, Pak SBY, Mas AHY, tidak apa-apa karena orang sehat semua, tetapi jangan bully Ibu Ani karena Ibu Ani sedang sakit," kata Hinca di gedung DPR, Jakarta, Senin (20/5).
BACA JUGA: Sakit Hati Ibu Ani Dihina, Ferdinand Demokrat Berhenti Mendukung Prabowo
Menurut Hinca, kalau ada kader yang protes karena Ibu Ani dirundung, itu wajar. Namun, Hinca menilai sikap politikus PD Ferdinand Hutahaean yang berhenti mendukung Prabowo Subianto karena Ibu Ani di-bully merupakan langkah pribadi.
"Kalau Ferdinand keluar BPN itu pribadi dia. Sebagai partai, Demokrat tetap di situ. Saya sekjen partai tetap ada," ungkapnya. (boy/jpnn)
Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Hinca Panjaitan menyesalkan sikap buzzer-buzzer media sosial yang merundung Ibu Ani Yudhoyono.
Redaktur & Reporter : Boy
- Irwan Jelaskan Paradigma Baru Mentrans Iftitah Sulaiman Membangun Kawasan Transmigrasi
- Budi Arie Dituding Pro-Judi Online, Sekjen Projo: Tuduhan Jahat dan Keji
- Bakal ke Luar Negeri, Prabowo Minta Para Menteri Tetap Laporan Lewat Video Call
- Pakar Hukum Sepakat Putusan PK Mardani Maming Salah, Hotman Paris: Minta Prabowo Ambil Tindakan
- LKDI Apresiasi Gerak Cepat & Ketegasan Pemerintahan Prabowo Atasi Judi Online di Indonesia
- Heikal Safar Berharap Ada Komunikasi yang Menguntungkan Antara Prabowo & Donald Trump