Bu Guru Dipukul Orang Tua Murid di Dalam Kelas
jpnn.com, MARTAPURA - Kekerasan orang tua terhadap guru kembali terjadi. Kali ini terjadi pada Junaidah, guru SDN Keraton III Martapura, Kalsel.
Dia terluka akibat jadi korban kekerasan. Perempuan 59 tahun itu ditampar hingga gigi palsunya hampir lepas.
Yang bikin miris, aksi tersebut dilakukan di depan kelas dan disaksikan sebagian besar anak didiknya.
Insiden itu terjadi Senin (2/10), tapi baru terkuak ke publik kemarin (5/10).
Sekitar pukul 10.00 Wita, kala itu semua siswa SDN Keraton III Martapura bersiap menghadapi ujian tengah semester pada jam kedua pelajaran.
Junaidah yang saat itu menyebar lembaran soal ujian tengah semester tiba-tiba didatangi Akhmad Padli.
Lelaki tersebut menuduh Junaidah memulangkan Aditya, anaknya. Memang, selama ini Aditya sering dipulangkan karena kasus perkelahian sesama pelajar.
Junaidah menjawab tidak memulangkan Aditya. Dia saat itu justru mencarinya karena ada ujian tengah semester.
Wali murid memukul ibu guru yang memulangkan anaknya yang nakal
- Marisa Putri, Mahasiswi Penabrak Wanita di Pekanbaru Dituntut 8 Tahun Penjara
- Kronologi Pelajar SMK Hanyut di Air Terjun Lahat
- Cegah Konflik Sampai Tahapan Pilkada Selesai, Polda Sumsel Siapkan Strategi Khusus
- Pelajar SMK di Lahat Hanyut, Tim SAR Bergerak Melakukan Pencarian
- 3 Orang Tewas dalam Kebakaran di Palembang
- Dijaga Ketat Ratusan Polisi, Pilkada Rohil Berjalan Aman dan Kondusif