Bu Mega Hadiri Pembukaan KLB Gerindra, Beginilah Kata Sambutannya

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri ikut bergabung secara virtual pada pembukaan Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Gerindra yang diselenggarakan di Hambalang, Jawa Barat, Sabtu (8/8).
Partai pimpinan Prabowo Subianto itu pun memberikan kesempatan kepada Presiden Kelima RI tersebut untuk menyampaikan kata sambutan.
Mengawali sambutan, Megawati menyebut Prabowo sebagai sahabatnya.
"Yang saya hormati sahabat saya, Ketua Umum Gerindra Bapak Prabowo Subianto serta seluruh jajaran pengurus dan tamu undangan kongres luar biasa Partai Gerindra," kata Megawati.
Selanjutnya, putri Proklamator RI Bung Karno itu mengaku tersanjung dengan undangan untuk menghadiri KLB Gerindra. Walakin, Megawati hanya bisa memenuhi undangan itu secara virtual.
"Terima kasih atas undangan dan kesempatan yang diberikan kepada saya untuk berbicara secara virtual dalam forum pengambil keputusan tertinggi Partai Gerindra, yakni kongres yang bersifat luar biasa dan dilaksanakan di tengah pandemi Covid-19," ucapnya.
Megawati juga menyemangati Gerindra. Dia meyakini Gerindra akan mengedepankan semangat patriotisme dan berdiri kukuh di atas fundamen ideologi negara, yakni Pancasila.
Lebih lanjut Megawati juga mengharapkan Partai Gerindra terus melakukan konsolidasi ideologi, organisasi, dan kader guna menjawab tantangan kehidupan berbangsa dan bernegara.
Megawati Soekarnoputri menyebut Prabowo Subianto sebagai sahabatnya, sekaligus mengucapkan selamat kepada Gerindra yang menggelar KLB di masa pandemi.
- Konon, Gerindra Sudah Ingatkan Ahmad Dhani Agar Bicara Hati-Hati Soal Isu Sensitif
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres
- Isu Matahari Kembar Diredakan Muzani, Bukan Dasco Apalagi Hasan Nasbi, Tumben
- Elite PKS Bertemu Petinggi Gerindra, Terlihat Santai Penuh Kehangatan, Dasco: Silaturahmi
- KPK Pastikan Tak Ada Kendala dalam Penyidikan Tersangka Anggota DPR Anwar Sadat
- Gerindra Happy Kepemimpinan Prabowo Didukung Megawati