Bu Mega Istikamah, Tentara pun Mau Berteriak ‘Merdeka’

Bu Mega Istikamah, Tentara pun Mau Berteriak ‘Merdeka’
Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Foto: Ricardo/Dok.JPNN.com

“Media dan banyak orang seperti mencemooh saya, sudah merdeka, kok, teriak-teriak merdeka,” tutur Megawati.

Namun, Megawati tak menggubris cemoohan itu. Dia tetap istikamah memekikkan ‘merdeka’ di berbagai acara.

“Itu maunya saya, untuk mengingatkan meski telah merdeka, tetapi kita juga jangan lupa bebas dan berdaulat,” katanya.

Oleh karena itu, Megawati juga memekikkan kata ‘merdeka’ saat menghadiri shipnaming KRI Bung Karno-369 di Balai Samudera, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono menjadi sahibulbait acara itu.

Menurut Megawati, kata ‘merdeka’ yang dipekikkannya tak direspons hadirin yang sebagian besar para personel TNI AL.

“Hanya beberapa orang (membalas pekik ‘merdeka’, red),” ujarnya.

Walakin, Megawati tak kurang akal. “Jangan lupa, lho. Saya ini pernah panglima tertinggi (presiden, red),” tuturnya.

Bu Mega di hadapan Jokowi bercerita soal pekik merdeka yang selalu diteriakkannya di berbagai kesempatan, termasuk di acara-acara PDIP.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News