Bu Mega Mendorong BRIN Kembangkan Reaktor Nuklir
"Sebenarnya kalau kita bisa mengembangkannya kembali, menurut saya tidak telat. Kita bisa menyusul mereka yang telah mempunyainya,” ucap Bu Mega.
Dia juga menyampaikan bahwa Korut acapkali dianggap sebagai negara yang terbelakang, nyatanya mampu mengembangkan teknologi nuklir yang lebih maju dari kebanyakan negara.
Hal ini menurutnya disebabkan dedikasi rakyat yang sangat tinggi kepada negaranya.
Megawati lantas mempertanyakan penyebab Indonesia dengan sumber daya manusia (SDM) yang ada tidak melakukan hal serupa dengan Korut.
"Saya sering berpikir, kenapa sebuah negara yang sekarang masih, negara begitu Korea Utara itu bisa sampai bisa punya nuklir, artinya itu kenapa? Manusianya,” tuturnya.
Bu Mega juga menyebut pengembangan riset, termasuk soal reaktor nuklir bukan hanya bergantung pada anggaran. Pengembangannya harus lahir dari keinginan anak-anak bangsa Indonesia, termasuk BRIN.
Oleh karena itu, dia menyebut Indonesia bisa mengembangkan inovasi dan riset di sektor reaktor nuklir apabila ada keinginan untuk membangunnya.
Dia mengatakan inovasi dan riset bisa dikembangk??an tanpa melulu berurusan dengan anggaran. Hal yang terpenting adalah adanya perencanaan yang matang.
Megawati Soekarnoputri mendorong BRIN kembali mengembangkan reaktor nuklir. Dia yakin Indonesia bisa menyusul Korut. Begini penjelasannya.
- Hasto PDIP: Bu Megawati Mencoblos di Kebagusan bareng Keluarga
- Tim Hukum RIDO Kecam Persekusi yang Dialami Sukarelawannya yang Pasang Stiker
- Pramono Dinilai Samarkan Dukungan PDIP dan Megawati karena Faktor Ahok
- Gandeng BRIN, Mendes Yandri Yakin Sukses Majukan Desa hingga Tingkatkan GDP Indonesia
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Akustika Swara Indonesia dan BRIN Kembangkan Tabung Impedansi