Bu Mega, Please Lanjutkan Duet Ahok-Djarot
Hanura Pengin PDIP Gabung Koalisi Pendukung Ahok

jpnn.com - JAKARTA - Partai Hanura telah memutuskan untuk mengusung Basuki T Purnama alias Ahok pada pemilihan kepala daerah (pilkada) DKI Jakarta tahun depan. Kini, Hanura juga ingin Ahok tetap melanjutkan duetnya dengan kader PDIP, Djarot S Hidayat dalam memimpin DKI.
Menurut Ketua DPP Hanura Rufinus Hutauruk, dukungan partainya bersama Golkar dan NasDem untuk mengusung Ahok telah mengkristal. Rufinus mengatakan, andai PDIP ikut mendukung Ahok maka dukungan itu semakin kuat.
"Tentu semua pihak mengharapkan PDIP punya peran, sehingga menurut pandangan saya yang dituju adalah bagaimana dia (Ahok, red) bisa berpasangan dengan Djarot," kata Rufinus.
Dengan adanya dukungan dari PDIP, kata Rufinus, maka potensi persaingan akan lebih kecil. Bahkan, beberapa partai yang belum bersikap bisa jadi mengikuti langkah partai berlambang banteng moncong putih.
"Hanura sendiri berharap PDIP masuk ke dalam koalisi ini. Namun demikian, harapan itu kan tergantung bagaimana Ibu Megawati melihat persoalan ini melalui mekanisme partainya, walaupun beliau punya hak prerogatif," tambah Rufinus.(fat/jpnn)
JAKARTA - Partai Hanura telah memutuskan untuk mengusung Basuki T Purnama alias Ahok pada pemilihan kepala daerah (pilkada) DKI Jakarta tahun depan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025
- ISNU Gelar Fun Walk dan Menanam Satu Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi