Bu Mega Sebut Caleg PDIP Segera Didaftarkan ke KPU, Susunan Sudah Matang

jpnn.com, BALI - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengatakan pihaknya secara garis besar telah menyelesaikan penyusunan daftar calon anggota legislatif di Pemilu 2024.
Presiden Kelima RI itu mengatakan dirinya sudah memimpin rapat bersama jajaran DPP PDIP saat sebelum berkunjung ke Bali.
"Sebelum ke sini, kami mengadakan rapat. Kalau di kami secara garis besar dari tingkat dari satu dan dua, kabupaten, kota, dan provinsi, dan DPR RI dapat dikatakan sudah selesai," kata Megawati di sela-sela kunjungannya di Bali, Jumat (6/5).
Meski demikian, Megawati menyatakan dalam waktu dekat akan memimpin rapat finalisasi pada satu hingga dua kali lagi.
Setelah itu, putri Proklamator RI Bung Karno itu mengatakan PDIP akan mendaftarkan Caleg Partai ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI.
Megawati mengikuti jadwal pendaftaran yang sudah ditentukan KPU.
"Saya perhatikan tidak ada hal-hal yang krusial, ya, (soal pendaftaran caleg)," tandas Megawati.
Seperti diketahui, KPU RI telah membuka pendaftaran bakal calon anggota legislatif (bacaleg) DPR RI untuk Pemilu 2024 mulai Senin (1/5).
Megawati menyatakan dalam waktu dekat akan memimpin rapat finalisasi caleg PDIP pada satu hingga dua kali lagi.
- Perintah Bu Mega, Kepala Daerah dari PDIP yang Belum Retret Ikut Gelombang Kedua
- Ima Mahdiah Sebut Proyek 100 Persen Air Bersih Jadi Quick Wins Pramono-Rano
- Banyak Gugatan Hasil Pilkada 2024, Legislator PDIP Kritik Kerja KPU
- Deddy Sitorus PDIP Mengajak Mengundurkan Diri secara Massal, Waduh
- Bupati Tasikmalaya Terpilih Ade Didiskualifikasi MK, KPU Jabar Beralasan Begini
- Selesai Diperiksa KPK, Hasto Jawab 52 Pertanyaan Pengulangan