Bu PNS Genit, Ditagih Utang Berujung ke Ranjang

jpnn.com, SURAKARTA - Cinta tumbuh karena sering bertemu. Itulah yang dialami oknum Bu PNS Genit yang terpergok bercinta bersama pria lain yang bukan suaminya di sebuah hotel di Kelurahan Bumi, Kecamatan Laweyan, Surakarta, Jawa Tengah, Senin (25/9).
Kepada polisi, AI, 46, PNS di Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Dinkop UKM) Surakarta mengaku hubungan terlarang dengan DS, salah seorang pegawai bank terjalin sejak pertengahan Juli 2017.
Seringnya mereka bertemu, akhirnya terjalin cinta di antara keduanya. Kisah cinta mereka pun berlanjut ke ranjang.
AI merupakan nasabah tempat DS bekerja. Mereka kerap bertemu karena AI masih memiliki cicilan hutang.
"Dari hasil pemeriksaan sementara, awalnya DS hanya menagih cicilan hutang AI di bank tempat DS bekerja. Karena sering bertemu secara intens, diduga ada hubungan asmara antara mereka berdua," ungkap Kasatreskrim Polresta Surakarta, Kompol Agus Puryadi Radar Solo (Jawa Pos Group).
Pengakuan ini dipertegas dengan temuan pesan mesra lewat handphone milik AI dan DS.
"Setelah dicocokkan ternyata match, antara pesan yang ada di HP milik AI maupun DS," imbuh Agus.
(jpnn/rs/atn/fer/JPR)
Seringnya mereka bertemu, akhirnya terjalin cinta di antara keduanya. Kisah cinta mereka pun berlanjut ke ranjang.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ogah Senasib TPA Pekalongan, Pemkot Semarang Kebut Benahi Jatibarang
- Gubernur Herman Deru Tekankan Penyaluran Bangubsus untuk Pembangunan Infrastruktur
- Gubernur Luthfi Cek Samsat, Ada Penghapusan Tunggakan Pajak Hingga 10 Tahun
- Wali Kota Pekanbaru Copot Lurah Kampung Baru yang Diduga Minta THR kepada PKL
- Belum Ada Jadwal Tes PPPK Tahap 2, SK Pengangkatan Oktober
- Ketahuilah, Ada Syarat Baru Perpanjangan Kontrak PPPK