Bu Rini Angkat Harry Soeratin jadi Komisaris AP I
jpnn.com, JAKARTA - Kementerian BUMN mengangkat Harry Z. Soeratin menjadi salah satu Komisaris PT Angkasa Pura I.
Harry diangkat menggantikan Dwi Ary Purnomo yang ditunjuk sebagai Direktur Keuangan, SDM, dan Umum PT Petrokimia Gresik sejak 13 Desember 2017.
Pengangkatan dan pengukuhan pemberhentian komisaris ini dilakukan berdasarkan Surat Keputusan Menteri BUMN Nomor SK-17/MBU/01/2018 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota Dewan Komisaris PT Angkasa Pura I pada 16 Januari 2018.
"Kami percaya hadirnya komisaris baru ini akan membawa kontribusi positif terhadap kinerja perusahaan yang tengah melakukan percepatan pembangunan bandara baru dan infrastruktur pendukung pada tahun 2018 ini,” ujar Corporate Secretary PT Angkasa Pura I Israwadi.
Harry Z. Soeratin sebelumnya pernah menjabat sebagai Sekretaris Jenderal di Kemensos dan saat ini menjabat sebagai Kepala Badan Pendidikan, Penelitian, dan Penyuluhan Sosial (Kabadiklit Pensos).(chi/jpnn)
Harry Z. Soeratin sebelumnya pernah menjabat sebagai Sekretaris Jenderal di Kemensos dan saat ini menjabat sebagai Kabadiklit Pansos.
Redaktur & Reporter : Yessy
- 134 Perwira PIP Semarang Ikut Pelantikan Terpadu Kemenhub 2024
- Poltekpel Banten Buka Sipencatar Non-Ikatan Dinas Diklat Pelaut Tingkat III, Buruan Daftar!
- Penyesuaian Tarif di KM 131 Ditunda, Ketua Gapasdap: Semoga Tidak Memakan Waktu Lama
- Penggunaan Rem ABS di Sepeda Motor Bisa Diatur dalam Peraturan Menteri
- Ditjen Hubdat Gelar FGD Penyusunan Pedoman Teknis Retribusi Pengendalian Lalin & Launching Pilot Project
- Kemenhub Gelar Sosialisasi Penerapan UNCLOS 1982