Bu Siti Nurbaya, Pak Luhut dan Pak Edhy Tanam Mangrove di Brebes
jpnn.com, BREBES - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan bersama dengan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar serta Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo melakukan penanaman mangrove di pesisir Pulau Cemara Sawo Jajar Wanasari, Brebes, Jawa Tengah, Kamis (22/10).
Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari kebijakan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) di masa pandemi Covid-19.
Pemerintah juga hendak menggairahkan kembali perekonomian masyarakat menengah ke bawah dengan program tersebut.
Menko Luhut mengatakan, saat ini Indonesia memiliki sekira 30 persen mangrove dunia.
Namun, belakangan area mangrove mengalami kerusakan sehingga perlu dilakukan penanaman ulang.
“Kami targetkan penanaman 600 ribu pohon mangrove dan selesai empat tahun ke depan,” kata Menko Luhut di lokasi, Kamis.
Untuk hari ini, ada 15 ribu mangrove ditanam kembali di kawasan Pulau Cemara Sawo Jajar Wanasari.
Selain di lokasi itu, KLHK bersama dengan KKP juga menanam mangrove di kawasan lainnya dan terus berlangsung hingga empat tahun ke depan.
Tiga menteri Kabinet Indonesia Maju turun langsung ke lapangan untuk melakukan penanaman mangrove di kawasan Brebes.
- Komitmen Mengurangi Sampah, PT Godrej Consumer Products Raih Penghargaan KLHK
- Menteri LH Hanif Faisol Terjun Langsung Bersihkan Sampah di Kali Cipinang
- Rangkap Jabatan Luhut Binsar Berpotensi Membebani Prabowo di Masa Depan
- Prabowo Subianto Pecah KLHK jadi 2 Kementerian Berbeda
- Ini Deretan Keberhasilan yang Dicapai KLHK Selama 10 Tahun Dipimpin Menteri Siti Nurbaya
- Mendukung NDC, Menteri LHK Siti Nurbaya Beri Penghargaan PT ITCI Kartika Utama