Bu Susi Dikirimi Gambar, Ada Kata Tenggelamkan!
Rabu, 22 Desember 2021 – 16:35 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti membagikan sebuah meme yang menampilkan gambar dirinya.
Gambar itu dibagikan Bu Susi melalui akunnya di Twitter, Rabu (22/12).
"Dapat kiriman gambar ini," tulis Susi.
Gambar berlatar hijau itu memperlihatkan Susi dengan pakaian berwarna biru.
Pada gambar itu terdapat tulisan bertema Hari Ibu dengan kalimat "yang hari ini gak inget ibunya, tenggelamkan!".
Susi mengatakan gambar tersebut bisa menjadi pengingat bagi siapa pun untuk mengasihi ibu mereka.
"Boleh juga untuk mengingatkan Anda semua yang lupa dengan ibunya," tulis Susi.
Perempuan berusia 56 tahun itu lantas mengajak para pengikutnya untuk memberikan hadiah untuk ibu mereka pada Hari Ibu ini.
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti atau Bu Susi membagikan sebuah gambar yang menampilkan dirinya disertai tulisan ibunya dan tenggelamkan!
BERITA TERKAIT
- Indonesia Re Rayakan Hari Ibu dengan Berbagai Kegiatan, Seru
- PNM Mekaar Dorong Peran Ibu sebagai Penggerak Ekonomi Keluarga
- Apresiasi Peran Ibu, Le Minerale Luncurkan Kampanye #YangTerbaik
- ASDP Beri Kejutan Manis Bagi Para Ibu di atas KMP Sebuku
- Special Screening Lagu Cinta untuk Mama, Persembahan Haru di Hari Ibu
- Hari Ibu, Holywings Bagikan 5.000 Makanan Gratis di HW Superhouse