Bu Susi: Nanti Bapak Langsung Kontak Saya Saja
jpnn.com, KOLAKA - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Sulawesi Tenggara.
Dalam inspeksi mendadak, Susi menemui kondisi perairan laut yang biasa menjadi tempat nelayan menangkap ikan yang sudah rusak.
Bakau-bakau yang ada dipangkas, sehingga tidak mendukung ekosistem laut yang sudah ada.
"Nanti akan saya koordinasikan dengan Menteri BUMN, agar memberikan peringatan kepada perusahaan tambang, untuk bagaimana caranya agar ekosistem ikan tidak terganggu. Kalau bisa nanti kita tanam lagi bakau di sekitar sini," ujar Susi di tengah sidaknya, Senin (20/3).
Dalam sidak, Susi juga berdialog dengan salah seorang nelayan serta memesan 1000 alat tangkap bubu yang dibuat nelayan tersebut.
Nantinya, sebanyak 500 unit bubu akan diberikan kepada masyarakat nelayan di Kolaka sebagai percontohan, serta 500 unit bubu untuk nelayan di daerah lainnya.
Selain itu, Susi juga mendapati beberapa warga nelayan yang belum didaftarkan asuransi nelayan. Ia pun berharap, para nelayan bisa beraktifitas kembali setelah diberikan bantuan.
"Nanti bapak langsung kontak saya saja. Simpan nomor saya," tandas Susi.(chi/jpnn)
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Sulawesi Tenggara.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Seorang Nelayan Asal Pandeglang Tewas Tersambar Petir Saat Melaut, Tim SAR Bergerak
- Pemerintah Terus Mendorong KUR yang Hampir 10 Tahun Berjalan untuk Usaha Produktif
- Ombudsman: Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan Bagi Petani dan Nelayan Sangat Penting
- Sebegini Utang Petani hingga Nelayan yang Dihapus Prabowo
- Ikan Tuna Kuning Asal Maluku Tembus Pasar Los Angeles, Ini Harapan Bea Cukai Ambon
- Kaesang Pangarep Ajak Nelayan Belitung Pilih Erzaldi Rosman di Pilkada Babel