Buat Honorer K2 yang Lulus PPPK, Selamat Ya

Buat Honorer K2 yang Lulus PPPK, Selamat Ya
Korwil Perkumpulan Hononer K2 Indonesia (PHK2I) DKI Jakarta Nurbaitih. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

Namun, para PNS yanga ada di sana  tidak dipensiunkan, melainkan dialihkan ke instansi lain. Sebab, tidak mudah juga memberhentikan orang dengan cepat tanpa ada kesalahan yang dianggap sangat fatal.

"Sudahlah buat apa diributin, buat apa dibenci orang-orang yang memilih PPPK. Justru kita ucapkan selamat buat mereka karena itu bagian rezeki dari mereka yang Allah berikan," saran Nur.

Secara pribadi, Nur menegaskan tidak akan melarang jika kawan-kawannya di DKI Jakarta mau ikut seleksi PPPK. Sebab, dia tidak bisa menjamn apa pun buat kesejahteraan mereka.

Saatnya, lanjut Nur, seluruh honoror K2 lebih semangat lagi menentukan arah perjuangan PHK2I yang sesuai aturan pemerintah. Jangan cuma berjuang dengan koar-koar yang tidak ada hasilnya.

"Bukan saatnya perbedaan itu jadi pertengkaran. Bukan juga permasalahan kecil untuk didebatkan. Sekali lagi selama buat Bu Titi dan kawan-kawan yang sebentar lagi menerima NIP dan SK PPPK. Semoga saya dan kawan-kawan lainnya yang belum PNS atau PPPK segera akan di carikan solusi oleh bapak presiden. Aamiin YRA," pungkasnya. (esy/jpnn)

 

 

 

Simak! Video Pilihan Redaksi:

Berita PPPK terbaru: Nurbaitih mengajak seluruh honorer K2 bersatu dan berhenti menghujat honorer K2 yang memilih PPPK.


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News