Buat Onar di Malam Takbiran, Puluhan Pemuda Ditangkap Polisi

jpnn.com, PURWAKARTA - Polisi menangkap puluhan anak muda yang diduga melakukan kericuhan atau mengganggu ketertiban umum pada malam takbiran di wilayah Purwakarta pada Sabtu dini hari.
Puluhan anak muda di Purwakarta yang merayakan malam takbiran berkonvoi dengan menggunakan sepeda motor dan mobil bak terbuka.
Mereka berkonvoi dengan arogan dan membakar petasan.
Lalu aksi itu dihentikan oleh polisi di Jalan Jendral Sudirman, Pasar Jumat Purwakarta, pada Sabtu dini hari.
"Siapa pun yang mengganggu keamanan dan ketertiban di Purwakarta, tentu kita tindak," kata Kapolres Purwakarta AKBP Edwar Zulkarnain, Sabtu.
Keributan sempat terjadi antara pihak kepolisan dengan pemuda yang menolak arak-arakan dihentikan polisi.
Bahkan, ada mobil bak terbuka yang hendak menabrak petugas saat diberhentikan.
Atas hal tersebut, puluhan pemuda yang menaiki beberapa mobil bak terbuka serta motor ditangkap polisi.
Polisi menangkap puluhan anak muda yang diduga melakukan kericuhan atau mengganggu ketertiban umum pada malam takbiran.
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi
- Curi Gardan Mobil Truk, Pria di Banyuasin Ditangkap Polisi
- Polsek Indralaya Tangkap Pelaku Penganiayaan di Ogan Ilir
- Bikin Heboh, Tanaman Mirip Ganja Ditemukan di Pekanbaru, Begini Kata Polisi