Buat Para Karyawan, Dengar Nih Imbauan Dewi Perssik
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi dangdut Dewi Perssik mengajak masyarakat untuk kompak melakukan pencegahan penyebaran virus corona atau covid-19.
Menurutnya, dengan banyaknya korban berjatuhan, sudah seharusnya publik bersama-sama melawan virus tersebut.
"Masih enggak takut corona? Masih nekat menantang virus covid-19 ini? Yuk, sebelum pandemi ini semakin meluas, kita lakukan usaha bersama," kata Dewi Perssik dalam video kampanye melawan corona hasil inisiatif Komunitas Pewarta Hiburan, Senin (23/3).
Usaha bersama yang menurut pelantun Mimpi Manis itu bisa dilakukan untuk mencegah penyebaran virus corona yakni dengan menahan diri untuk tetap berada di rumah. Dewi Perssik menilai langkah itu bisa memutus rantai merebaknya virus tersebut.
"Buat karyawan, yuk tetap ikuti ajakan pemerintah untuk work from home," ujarnya.
Dewi Perssik juga mengingatkan masyarakat untuk terus bersemangat menghadapai cobaan ini. Dia yakin pandemi corona itu bisa segera berakhir asal publik mau berusaha bersama.
"Mari kita memulai dari diri sendiri, jangan patah semangat. Setiap cobaan pasti akan ada jalan keluarnya," tutup Dewi Perssik. (mg3/jpnn)
Ternyata Ada Minyak Khusus Untuk Suara Betrand Peto
Dewi Perssik mengimbau para karyawan untuk mengikuti kompak melakukan pencegahan penyebaran virus corona.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Bantah Hoaks yang Beredar, Dewi Perssik: Saya Ini dari Keluarga Baik-baik
- Jadi Korban Hoaks, Dewi Perssik Sampaikan Peringatan Penting
- Dewi Perssik Geram Diisukan Diciduk karena Narkoba, Lalu Ancam Lakukan Ini
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Kenangan dan Kejutan di Hari Kedua Synchronize Fest 2024