Buat Pasien Covid-19, Ada Pesan Nih dari Adhisty Zara
jpnn.com, JAKARTA - Aktris Adhisty Zara memberi pesan semangat kepada pasien covid-19.
Sebagai orang yang pernah terpapar juga, mantan personel JKT48 itu meminta semua untuk tetap semangat berjuang karena besar kemungkinan sembuh.
"Untuk teman-teman yang lagi berjuang untuk segera sembuh dari covid-19, semangat! Pasti bisa kok! Aku aja udah alumni," ungkap Adhisty Zara melalui akun miliknya yang telah terverifikasi di Instagram, Jumat (22/1).
Cewek 17 tahun itu kemudian menceritakan pengalaman pernah dinyatakan positif terinfeksi covid-19.
Menurut Adhisty Zara, kondisi tersebut terjadi pada pertengahan bulan Januari 2021.
"Banyak yang bertanya-tanya 'Zara sakit apa sih?' semenjak minggu lalu. Jadi aku tanggal 15 kemarin, keluar hasil swab test ternyata positif covid-19," jelas pemain film Dua Garis Biru itu.
Adhisty Zara mengatakan tidak merasa gejala sebelum terpapar covid-19.
Hingga akhirnya Adhisty Zara sempat mengalami pusing berat hingga demam.
Sebagai orang yang pernah terpapar covid-19 juga, mantan personel JKT48 itu meminta semua untuk tetap berjuang agar sembuh.
- Adhisty Zara Berterima Kasih kepada Fuji, Ini Alasannya
- Mantan Manajer Fuji Akhirnya Ditahan, Adhisty Zara Ucapkan Terima Kasih
- Bintangi Film Munkar, Adhisty Zara Belajar Mengaji dari Ratu Sofya
- Ceritakan Pengalaman Mistis Saat Syuting Film Munkar, Adhisty Zara: Ya Allah, Ya Allah
- Adhisty Zara Optimistis Menang Tanding Tinju Lawan Lula Lahfah
- 266 Film Daftar ISFF 2023, Adhisty Zara Ikut Tanding Tinju, Aurel Masih Mual