Buaya Nongol, Warga Cuek Banget Mandi di Sungai

Buaya Nongol, Warga Cuek Banget Mandi di Sungai
Ilustrasi. Foto: AFP

“Tapi, kebanyakan yang sering timbul buaya yang berukuran kecil. Kalau yang besar jarang terlihat,” ungkapnya.

Hal serupa juga dikatakan Ari, warga lainnya.

“Biasanya tidak hanya satu yang muncul. Pernah saya melihat dua hingga tiga ekor buaya dan bahkan lebih bermunculan ketika sungai sedang surut,” ujarnya.

Kendati demikian, buaya tersebut belum pernah menganggu atau memangsa manusia dan ternak di Kampung Dumaring.

Bahkan, banyak masyarakat yang tinggal di sekitar sungai memanfaatkan air sungai untuk kebutuhan mencuci dan mandi.

“Selama ini, saya tidak pernah mendengar adanya gangguan dari buaya itu. Bahkan, sekitar 150 meter dari kemunculan buaya, banyak mayarakat yang melakukan aktivitas seperti mandi dan mencuci pakaian,” pungkasnya. (jun/rio/ama)


Buaya kembali muncul di permukaan Sungai Bakil, Kampung Dumaring, Kecamatan Talisayan, Sabtu (31/12).


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News