Budi Karya Antisipasi dan Mitigasi Kepadatan Lalu Lintas di Pelabuhan Tanjung Priok
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi melakukan langka antisipasi dan mitigasi terjadinya kepadatan lalu lintas kontainer di Pelabuhan Tanjung Priok.
Budi Karya mengumpulkan sejumlah pemangku kepentingan di Kantor Pelindo II (IPC), Jakarta, Kamis (15/4).
Dia mengatakan, ada dua hal yang telah disepakati dalam rapat untuk menangani kepadatan di arus lalu lintas kontainer di Pelabuhan Tanjung Priok.
“Penerapan Standard Operation Procedure (SOP) dan digitalisasi menjadi satu hal penting untuk mengatasi ketimpangan tersebut. Maka dari itu, Saya tugaskan Otoritas Pelabuhan dan Pelindo II untuk melaksanakannya dan mengkoordinasikannya dengan Bea Cukai,” kata Budi Karya dalam pernyataan pers di Jakarta, Kamis (15/4).
Budi Karya meminta adanya pengalihan kapal jika terjadi penumpukan jumlah kedatangan. Saat ini, Budi Karya menilai, ada ketimpangan antara pelabuhan satu, dua, dan tiga, yang ada di Pelabuhan Tanjung Priok.
Dia juga meminta adanya penertiban dan penegakkan hukum pada perusahaan yang beroperasi tidak sesuai lahan dan zonasinya.
“Banyak sekali perusahaan yang menempati tidak sesuai dengan peruntukan lahan dan zonasinya, sehingga terjadi penumpukan di beberapa titik. Kami sudah berkoordinasi ke Gubernur DKI untuk menseleksi mereka serta menganjurkan mereka untuk beroperasi di daerah industri,” beber Budi Karya.
Selain itu, Dia meminta adanya koordinasi antar pemilik barang terkait arus lalu lintas, sehingga truk yang masuk membawa barang dapat keluar juga dengan membawa muatan, tanpa ada kekosongan.
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi melakukan langka antisipasi dan mitigasi terjadinya kepadatan lalu lintas kontainer di Pelabuhan Tanjung Priok.
- Poltekpel Banten Buka Sipencatar Non-Ikatan Dinas Diklat Pelaut Tingkat III, Buruan Daftar!
- ASDP Laksanakan Keputusan Kemenhub soal Penundaanu Penyesuaian Tarif Penyeberangan di 27 Perlintasan
- Ditjen Hubdat Gelar FGD Penyusunan Pedoman Teknis Retribusi Pengendalian Lalin & Launching Pilot Project
- Kemenhub Gelar Sosialisasi Penerapan UNCLOS 1982
- Kemenhub Bakal Bangun Transportasi Massal di Bandung Raya, Begini Rencananya
- Ditjen Hubdat Kemenhub Bangun Infrastruktur yang Tersebar dari Sabang hingga Merauke