Budi Karya: Masjid Harus Jadi Pusat Penyebar Cinta

jpnn.com, BEKASI - Dewan Pembina Masyarakat Cinta Masjid (MCM) Budi Karya Sumadi mengajak semua pihak tidak menyebar berita bohong atau hoaks.
Selain itu, pria yang juga menjabat sebagai menteri perhubungan tersebut meminta semua pihak tidak menjadikan masjid sebagai tempat menyebar permusuhan.
“Masjid harus jadi pusat penyebar cinta. Kalau masjidnya hoaks dan menghujat orang lain, orang jadi takut," kata Budi saat pengukuhan MCM Jawa Barat di Masjid Al Barkah, Kota Bekasi, Jumat (1/3).
Budi Karya menambahkan, selama ini pihaknya rutin mendatangi masjid-masjid untuk menebar kebaikan.
“Saya sampaikan juga salam hangat dari Pak Presiden Jokowi yang mengingatkan pembantu-pembantunya (menteri) untuk terus bersilaturahmi dengan ulama, warga, dan umara,” tambah Budi Karya.
Budi Karya juga memuji isi ceramah dalam salat Jumat di Masjid Al Barkah.
“Seperti tadi, itu yang kami anjurkan. Tadi ceramahnya bagus, sejuk dan, menyebarkan cinta,” tutur Budi Karya.
Dia menjelaskan, masjid harus menjadi tempat syiar Islam. Dengan demikian, jemaah yang belum terpanggil akhirnya mau ke masjid.
Dewan Pembina Masyarakat Cinta Masjid (MCM) Budi Karya Sumadi mengajak semua pihak tidak menyebar berita bohong atau hoaks.
- Jokowi Mau Bikin Partai Super Tbk, Cucun PKB: Silakan Asal Sesuai UU
- Akademisi Sebut Hoaks Hambat Perkembangan Generasi Indonesia Emas 2045
- Ada Dukungan Jokowi, Persis Gagal Kalahkan 10 Pemain Semen Padang
- Ini Alasan Rektor ISBI Bandung Melarang 'Wawancara dengan Mulyono'
- Hadiri HUT ke-17 Partai Gerindra, Bamsoet Dukung Gagasan Presiden Prabowo
- Minta Pengusutan Hoaks Tendensius ke Kapolri, PP GPA: Jika Dibiarkan Memicu Konflik