Budisatrio Djiwandono Beberkan Mimpi Besar Prabowo Subianto untuk Rakyat Indonesia
jpnn.com, JAKARTA - Komandan Tim Komunikasi TKN Prabowo-Gibran, Budisatrio Djiwandono menyebutkan bahwa Calon Presiden Prabowo Subianto memiliki fokus perhatian yang besar pada isu pangan.
Menurut Budisatrio, meski kesannya sederhana, penyediaan makan untuk masyarakat adalah bukti Prabowo paham persoalan strategis yang menentukan hidup mati bangsa.
“Ada benarnya jika disebut mimpi Pak Prabowo ialah bikin perut masyarakat Indonesia kenyang dan berkelanjutan. Ini merupakan hak dasar dan masalah hidup mati bangsa. Yang menyatakan isu pangan dan makanan kurang penting dari yang lain mungkin belum menyadari fakta lapangan dan tantangan ke depan,” kata Budisatrio kepada wartawan Minggu (21/1).
Budisatrio Djiwandono yang juga pimpinan Komisi IV DPR RI kemudian merunut fakta yang dimaksud.
Dia menyebut hari ini telah terjadi ketimpangan yang besar dari pertumbuhan jumlah penduduk dengan lahan pertanian.
“Penduduk kita bertambah 3 juta orang setiap tahun, sekitar 30 bayi per detik. Tahun 2045 diprediksi (penduduk) kita sudah 324 juta jiwa. Sementara di sisi lain, lahan pertanian kita terus berkurang 100.000 hektar setiap tahun. Pak Prabowo menyadari hal ini, bahwa kita sangat rentan kelaparan.” jelasnya.
Dia menyebutkan bagi Prabowo Subianto masalah tersebut tidak bisa diselesaikan dengan mengandalkan impor bahan pangan.
“Untuk pangan, Indonesia harus swasembada. Jika mengandalkan impor, kedaulatan kita jadi taruhannya. Bayangkan jika pasokan dari luar terhenti, Indonesia terjadi bencana kelaparan. Kita rentan, karena menggantungkan perut kita ke negara lain,” jelasnya.
Komandan Tim Komunikasi TKN Prabowo-Gibran, Budisatrio menyebutkan Calon Presiden Prabowo Subianto memiliki fokus perhatian yang besar pada isu pangan
- Jadi Pilihan Prabowo, Ahmad Ali-AKA Menyambut Kemenangan Besar di Pilkada Sulteng
- Laut China Selatan, Teledor Atau Terjerat Calo Kekuasaan
- Prabowo Bakal Suntik Mati Operasional PLTU dalam 15 Tahun
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim
- Jokowi dan Prabowo Dukung Paslon Pilwakot Kupang Christian Widodo dan Serena
- Presiden Prabowo Sebut Indonesia Sedang Menyusul Brasil